Marquez: Saya Masih Suka Lawan Rossi

Marquez: Saya Masih Suka Lawan Rossi
Marc Marquez (c) AFP
- Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez mengaku bahwa dirinya masih menikmati pertarungan dengan rider Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, meski hubungan keduanya memburuk sejak The Doctor menuduhnya sengaja membantu Jorge Lorenzo meraih gelar dunia tahun lalu.


Dalam wawancaranya bersama MotoGP.com, sang juara dunia ini membicarakan pernyataannya dua tahun lalu, yakni saat Marquez mengaku bahwa Rossi merupakan pebalap yang paling ia favoritkan untuk dilawan. Ketika ditanya apakah ia sudah berubah pikiran, Marquez membantah.


"Saya akan memberikan jawaban yang sama, karena ketika Anda bertarung dengan Vale, maka Anda akan belajar banyak hal. Ia punya banyak pengalaman dan Anda bisa belajar banyak hal berbeda. Jadi, jawaban saya tetap Vale," ujar pebalap berusia 23 tahun ini.


Marquez pun menyadari bahwa setiap sirkuit menyajikan pertarungan berbeda baginya. Tak hanya dengan Rossi, Marquez pun mengaku mendapatkan banyak pengalaman saat bertarung dengan Jorge Lorenzo.


"Setiap pertarungan kami berbeda. Saya juga sering bertarung dengan Jorge, ia juga pebalap yang sangat kuat di lap-lap terakhir. Meski begitu, yang paling sulit dikalahkan memang Vale," pungkas lima kali juara dunia ini. [initial]


 (mgp/kny)