
Bola.net - - Pembalap Repsol Honda sekaligus juara dunia bertahan, Marc Marquez mengaku ragu dirinya bisa 100% fit dalam menjalani uji coba pramusim MotoGP ketiga dan yang terakhir di Sirkuit Losail, Qatar pada 10-12 Maret mendatang, demikian yang dilansir oleh Superbike Planet.
Hal ini diakibatkan cedera dislokasi bahu kanan yang ia alami setelah mengalami kecelakaan saat menjalani uji coba pramusim tertutup di Jerez, Spanyol tiga pekan lalu. Rider berusia 24 tahun ini mengaku pulih dengan cepat dan merasa lebih baik, namun ragu bisa 100% bugar di Qatar.
"Saya merasa baik-baik saja dan pulih dengan cepat. Untungnya cedera ini tak serius, tapi saya rasa saya takkan 100 persen fit di uji coba Qatar, meski saya berharap bisa mendekati kondisi ideal, mengingat ini uji coba pramusim terakhir sebelum balapan pertama," ujarnya.
Marc Marquez (c) HRC
Meski begitu, Marquez mengaku dirinya tak seterpuruk pramusim tahun lalu, di mana ia sangat mengeluhkan performa RC213V dan bahkan sempat pesimis meraih gelar. Kali ini ia yakin bisa mengejar ketertinggalan dari Vinales yang sukses mencatatkan waktu tercepat di semua uji coba.
"Situasi kami jauh lebih baik ketimbang tahun lalu. Kami bisa bersandar pada pondasi yang baik, dan kami tak terlalu jauh tertinggal. Saya sudah tahu Maverick akan cepat sejak awal, ia jelas salah satu kandidat juara dunia tahun ini," pungkasnya.
Usai menjalani uji coba di Qatar, Marquez akan kembali ke Spanyol untuk menjalani masa rehat sebelum seri pembuka digelar di tempat yang sama pada 23-26 Maret mendatang.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...