Marquez Bantah Dirinya Buka Era Baru MotoGP

Marquez Bantah Dirinya Buka Era Baru MotoGP
Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez merasa terlalu dini untuk menyebut gelar dunianya musim ini merupakan awal dari era baru MotoGP.

Pebalap berusia 20 tahun ini menjadi juara termuda dalam sejarah kelas tertinggi dan menjadi debutan pertama yang memenangkan gelar sejak Kenny Roberts, Sr. pada tahun 1978.

Dua pebalap terbaik Moto2 2013, Pol Espargaro dan Scott Redding akan naik ke MotoGP musim depan, bergabung dengan para rival mereka yang terdahulu, Marquez, Stefan Bradl, Bradley Smith dan Andrea Iannone.

"Saya memang memenangkan gelar, namun awal dari sebuah era bergantung pada lebih dari satu pebalap. Tahun ini, saya naik ke MotoGP, tahun depan akan ada Pol dan Scott. Akan selalu ada pebalap muda yang hadir untuk membuktikan diri," ujar Marquez.

Menurut pebalap Spanyol ini, musim 2014 juga tak akan berjalan sebagai era baru, mengingat dua lawan terberatnya, Jorge Lorenzo (26) dan Dani Pedrosa (28) juga masih tergolong muda.

"Masalah usia adalah hal relatif. Saat Jorge dan Dani masuk ke MotoGP, mereka langsung tampil baik. Lagipula saya rasa ini juga bukan era baru, karena keduanya juga masih muda," pungkasnya.

Musim depan, Colin Edwards yang membela Forward Racing akan berusia 40 tahun dan menjadi pebalap tertua di MotoGP. Pebalap Amerika Serikat ini diikuti oleh Valentino Rossi, yang akan berusia 35 tahun pada bulan Februari mendatang. [initial]

Sumber: Crash.net (cn/kny)