Marquez Anggap Stoner Pebalap Ketiga Repsol Honda

Marquez Anggap Stoner Pebalap Ketiga Repsol Honda
Marc Marquez dan Casey Stoner (c) AFP
Bola.net - Pebalap Repsol Honda sekaligus sang juara dunia bertahan MotoGP, Marc Marquez meyakini peran Casey Stoner sebagai test rider resmi Departemen Balap Honda (HRC) sangatlah penting bagi pengembangan RC213V.

Meski begitu, Marquez meyakini perangkat yang dijajal Stoner belum tentu cocok untuknya maupun sang tandem, Dani Pedrosa. Pebalap yang dua pekan lagi berusia 22 tahun itupun mengaku memilih sendiri perangkat motor yang ingin ia gunakan.

"Tentu perannya sangat penting bagi Honda, dan ia bisa dikatakan seperti 'pebalap ketiga' kami. Casey telah mencoba begitu banyak perangkat, tapi saya lah yang mengonfirmasi perangkat-perangkat itu, karena saya juga mencoba semuanya," ujarnya.

Marquez pun menyatakan dirinya belum membandingkan data dengan data Stoner maupun Pedrosa. "Komentar saya dan Casey selalu sangat mirip. Meski begitu saya tidak melakukan perbandingan dengan data Casey atau Dani," tutupnya. [initial]

Sumber: Crash.net (cn/kny)