Marc Marquez: Video Game atau Balapan Nyata, Saya Ingin Menang!

Marc Marquez: Video Game atau Balapan Nyata, Saya Ingin Menang!
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquuez (c) HRC

Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku lebih giat berlatih main video game MotoGP19 menjelang seri kedua MotoGP Virtual Race pada Minggu (12/4/2020), yang akan menggunakan Sirkuit Red Bull Ring, Austria.

Pada seri perdana yang menggunakan Sirkuit Mugello, Italia, pada Minggu (29/3/2020) lalu, Marquez finis di posisi kelima, setelah bertarung sengit dengan Joan Mir, Alex Rins, dan Fabio Quartararo.

Marquez mengaku tak terlalu jago main PlayStation, namun dalam masa karantina mandiri akibat pandemi virus corona (Covid-19) ini, ia jadi bisa latihan lebih keras demi meningkatkan kemampuan main video game.

1 dari 3 halaman

Balapan Virtual untuk Penggemar

"Sejak balapan terakhir, saya coba meningkatkan latihan saya. Jika Anda merupakan seorang pebalap, Anda pasti ingin menang, tak peduli apa jenis kompetisinya. Tapi yang paling penting, ini untuk penggemar," ujarnya via rilis resmi tim.

"Menyenangkan bisa punya hal lain untuk dijadikan fokus selain latihan fisik. Semua orang tampaknya sangat menikmati balapan terakhir, jadi balapan nanti pasti juga bakal menyenangkan. Kita lihat saja apa yang akan terjadi di Red Bull Ring," lanjut delapan kali juara dunia ini.

2 dari 3 halaman

Jadwal Balap dan Cara Menonton

Seri kedua MotoGP Virtual Race akan digelar pada pukul 20.00 WIB pada Minggu (12/4/2020), dimulai dengan sesi kualifikasi yang berdurasi lima menit. Setelahnya, para pebalap akan menjalani balapan dengan durasi 10 lap.

Menurut MotoGP.com, seri kedua MotoGP Virtual Race bisa disaksikan secara langsung di beberapa stasiun TV di dunia yang terpilih, dan penggemar MotoGP di Indonesia bisa menyaksikannya lewat Trans TV dan Fox Sports Asia.

Tak hanya itu, balapan virtual ini juga bisa Anda saksikan secara langsung lewat Instagram, Twitter, Facebook, dan bahkan kanal YouTube resmi MotoGP dan MotoGP eSport dengan cara mengklik tautan berikut yang satu ini.