
Akibat peristiwa ini, hubungan Rossi dan Marquez yang terkenal sangat baik dan akrab berubah menjadi penuh ketegangan. Berkat kejadian ini pula, Marquez menyadari dirinya hanya harus fokus pada performa sendiri dan mengalahkan semua rival di lintasan.
Meski begitu, Marquez mengaku lega sudah 'berbaikan' dengan Rossi, setelah keduanya berjabat tangan di MotoGP Catalunya, Spanyol pada bulan Juni lalu. Rider berusia 23 tahun ini mengaku aksi tersebut mengangkat beban dari bahunya.
"Rivalitas tumbuh bersamaan dengan persaingan. Tentu kini saya punya hasrat yang lebih besar untuk menjadi yang terbaik. Saya tak boleh peduli, meski sejatinya juga tak menyukai situasi macam ini. Aksi jabat tangan di Montmelo membuat beban jadi hilang, tak hanya bagi saya, melainkan juga bagi semua orang," ujarnya kepada Tutto Motori.
Meski sudah 'berbaikan' dengan Rossi, Marquez meyakini hubungan mereka takkan bisa kembali seperti dulu, dan menyadari bahwa nyaris mustahil berteman dengan para rivalnya.
"Saya sudah belajar bahwa hanya ada sedikit teman di sini. Hubungan kami memang profesional, tapi dalam balapan, mustahil kami jadi teman. Yang penting, kami harus profesional, ramah dan saling menghormati. Tapi tetap saja, pada akhirnya, setiap orang punya target masing-masing," tutupnya. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...