
Bola.net - Marc Marquez akhirnya resmi mendapatkan rekan setim baru di MotoGP 2023. Pasalnya, Repsol Honda memutuskan untuk menggaet Joan Mir. Mereka pun menjadi duet juara dunia MotoGP kelima yang pernah menjadi rekan setim.
Mir sudah diduga akan membela Repsol Honda usai Suzuki Ecstar memutuskan hengkang dari MotoGP akhir musim nanti. Masa depan Mir sempat tak menentu, mengingat ia dan Suzuki sebelumnya sempat sepakat melanjutkan kolaborasi.
Mir menjalani negosiasi dengan beberapa tim untuk 2023, tetapi tujuan utamanya adalah Repsol Honda. Apalagi tim tersebut kesulitan meraih hasil baik dengan Pol Espargaro yang bergabung dengan mereka sejak 2021.
Advertisement
Sebelum Marquez dan Mir, sudah ada empat pasang juara dunia MotoGP yang pernah bertandem di tim yang sama. Siapa saja sih mereka? Berikut ulasannya seperti yang disadur dari MotoGP.com pada Selasa (30/8/2022).
Casey Stoner dan Nicky Hayden
Casey Stoner dan Nicky Hayden bertandem di Ducati Team MotoGP 2009. (c) Ducati Corse
Tim: Ducati Team (2009-2010)
Casey Stoner tercatat meraih gelar dunianya yang pertama di MotoGP pada 2007, yakni bersama Ducati Team. Kala itu, ia bertandem dengan Loris Capirossi. Setahun berikutnya, ia bertandem dengan Marco Melandri.
Sayang, Melandri gagal tampil kompetitif dan memilih mengakhiri kontraknya setahun lebih awal dengan Ducati Team. Sebagai penggantinya, Ducati menggaet Nicky Hayden yang hengkang dari Repsol Honda pada 2009.
Hayden sendiri merupakan juara dunia MotoGP 2006, dan ia meraih gelar tersebut juga bersama Repsol Honda. Stoner dan Hayden pun hanya bertandem selama dua musim, sebelum Stoner pindah ke Repsol Honda pada 2011.
Valentino Rossi dan Nicky Hayden
Valentino Rossi dan Nicky Hayden bertandem di Ducati Team MotoGP 2011. (c) Ducati Corse
Tim: Repsol Honda (2003) dan Ducati Team (2011-2012)
Setelah Stoner hengkang ke Repsol Honda, Ducati Team secara mengejutkan menggaet Valentino Rossi, yang merupakan ikon Yamaha dan merupakan tujuh kali juara dunia kelas para raja. Ia pun ditandemkan dengan Hayden.
Uniknya, Rossi dan Hayden sudah pernah bertandem, yakni di Repsol Honda pada 2003. Sayangnya, Rossi gagal memenuhi asa Ducati meraih gelar. Selama dua musim, Rossi hanya meraih tiga podium tanpa kemenangan.
Rossi akhirnya kembali ke tim pabrikan Yamaha pada 2013. Hayden sendiri tercatat membela Ducati selama lima tahun, dan juga hanya meraih tiga podium. Rider Amerika Serikat itu akhirnya hengkang ke Aspar Team pada 2014.
Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo
Tim: Yamaha Factory Team (2008-2010, 2013-2016)
Duet Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo di tim pabrikan Yamaha tentunya menjadi salah satu duet tertangguh dalam sejarah MotoGP. Tahu bahwa mereka sama-sama kuat, keduanya juga kerap cekcok baik di dalam maupun luar lintasan.
Rossi diketahui membela Yamaha terlebih dahulu, bergabung pada 2004 dan mempersembahkan empat gelar dunia. Lorenzo pun bergabung pada 2008, dan mempersembahkan tiga gelar dunia.
Mereka bertandem dalam dua periode, yang pertama pada 2008-2010, sebelum Rossi pindah ke Ducati Team. Yang kedua pada 2013-2016, setelah Rossi kembali ke Yamaha dan sebelum Lorenzo giliran pindah ke Ducati pada 2017.
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo
Tim: Repsol Honda (2019)
Marc Marquez menjadi debutan sensasional di MotoGP pada 2013. Tak hanya membela Repsol Honda yang merupakan tim paling prestisius di kelas para raja, ia juga langsung menyabet gelar dunia pada tahun pertamanya.
Marquez kemudian menjadi pembalap terbaik Honda sepanjang sejarah keikutsertaan mereka di GP500/MotoGP. Pasalnya, ia mempersembahkan enam gelar dunia. Terlebih lagi, ia sangat setia pada Repsol Honda, tak pernah berminat pindah tim.
Lorenzo pun bergabung ke Repsol Honda pada 2019 sebagai pengganti Dani Pedrosa. Sayang, ia gagal kompetitif dan dirundung cedera punggung berkepanjangan usai terjatuh di Assen. Lorenzo akhirnya pensiun dan mengakhiri kontraknya setahun lebih awal.
Marc Marquez dan Joan Mir
Tim: Repsol Honda (2023)
Selain tak pernah berpaling ke tim lain, Marc Marquez diketahui telah mengantongi kontrak berdurasi empat tahun yang sudah ditandatangani pada awal 2020, sebelum cedera parah merundung lengan kanannya.
Musim depan, ia pun akan bertandem dengan juara dunia MotoGP 2020 yang saat ini masih membela Suzuki Ecstar, Joan Mir. Dengan begitu, kedua rider Spanyol ini akan mengantongi 10 gelar dunia.
Bagi Mir, membela Repsol Honda juga menjadi ajang reuninya dengan Honda. Pasalnya, mereka pernah menyabet gelar dunia bersama-sama di Moto3 2017, saat Mir masih membela Leopard Racing.
Sumber: MotoGP
Baca juga:
- Daftar Lengkap Pembalap Repsol Honda di MotoGP 2023: Marc Marquez dan Joan Mir, Kawinkan 10 Gelar
- Pesan Suzuki untuk Honda: Tolong Jaga Joan Mir dan Alex Rins Baik-Baik
- Repsol Honda Resmi Umumkan Kedatangan Joan Mir, 'Reuni' Usai 6 Tahun
- Carlo Pernat Sebut Enea Bastianini Belum Tentu Tetap Bela Ducati Lenovo di MotoGP 2024
- Ducati Ngaku Tak Mudah Pilih Enea Bastianini Jadi Tandem Pecco Bagnaia
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 28 Agustus 2022 18:47
Marc Marquez Kritik Honda: Rombak Susunan Pembalap Takkan Atasi Masalah
-
Otomotif 26 Agustus 2022 11:46
Ultimatum Marc Marquez: Bakal Cari Tim Baru di MotoGP 2025 Jika Honda Tetap Loyo
-
Otomotif 26 Agustus 2022 11:06
Kans Terakhir: Marc Marquez Bakal Pensiun Jika Lengannya Tetap Tak Berfungsi Normal
-
Otomotif 25 Agustus 2022 08:31
Senangnya Marc Marquez: Tulang 100% Tersambung, Akhirnya Dapat Izin Latihan Motor
-
Otomotif 24 Agustus 2022 11:42
Honda: Kalau Marc Marquez Absen di Tes Misano, Kami Bakal 'Buta'
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
-
Bulu Tangkis 19 Maret 2025 22:45
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...