
Saat ini, Marquez tengah memimpin klasemen pebalap dengan koleksi 248 poin, sementara dua rival terdekatnya yang sama-sama membela Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi berada di peringkat kedua dengan 196 poin dan Jorge Lorenzo di peringkat ketiga dengan 182 poin.
Untuk mengunci gelar dunia di Motegi, tentu ada 'syarat' yang harus dilalui Marquez. Untuk meraihnya, ia harus merebut kemenangan, sementara Rossi finis di posisi ke-14 atau lebih buruk, dan Lorenzo gagal naik podium.
"Saya mendapat banyak nasihat, tapi yang penting adalah berkendara dengan nyaman, karena jika Anda tidak menikmatinya, mustahil bisa cepat. Anda harus gembira, dan fokus pada diri sendiri dan tidak memikirkan pebalap atau tim lain," ujar Marquez kepada Crash.net.
Jika Marquez benar-benar merebut gelar dunia musim ini, maka gelar ini akan menjadi gelar dunia MotoGP-nya yang ketiga setelah musim 2013 dan 2014, juga akan menjadi gelar dunianya yang kelima bila ditambahkan dengan gelar GP125 2010 dan Moto2 2012. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:01
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:56
-
Otomotif 20 Maret 2025 11:48
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 11:36
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...