Marc Marquez Akhirnya Penuhi 'Undangan' Valentino Rossi

Marc Marquez Akhirnya Penuhi 'Undangan' Valentino Rossi
Para pebalap di Motor Ranch milik Valentino Rossi. (c) Valentino Rossi Official VR46
Bola.net - Setelah beberapa kali tertunda, juara dunia MotoGP 2013 dari Repsol Honda, Marc Marquez akhirnya memenuhi undangan pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi untuk beraksi di flat track pribadinya, Motor Ranch di Tavullia, Italia.

Pada hari Selasa (16/9) usai menjalani MotoGP San Marino, Marquez terlihat mengenakan baju balapnya dan mengendarai motor Honda di Motor Ranch bersama The Doctor dan beberapa pebalap lain.

Tak hanya Marquez, Rossi kali ini juga mengundang beberapa pebalap Moto2 dan Moto3. Pebalap-pebalap itu adalah Leon Camier (Drive M7 Aspar), Loris Capirossi (mantan pebalap MotoGP), Esteve 'Tito' Rabat (Marc VDS Racing), Bradley Smith (Monster Yamaha Tech 3), dan Miguel Oliveira (Mahindra). Tak ketinggalan, legenda FIM Supercross, Chad Reed juga tampak hadir.

Selain itu, para sahabat Rossi dan 'murid' VR46 Riders Academy juga hadir, di antaranya Mattia Pasini (Forward), Franco Morbidelli (Italtrans), Francesco 'Pecco' Bagnaia (Sky Racing VR46), Andrea Migno (Mahindra), Lorenzo Baldassarri (Gresini), dan adik tirinya sendiri, Luca Marini. (mgp/kny)