
Topik hangat yang diangkat kali ini adalah aksi salip yang dilakukan Marquez pada Rossi di Tikungan Corkscrew. Lucunya, manuver tersebut sangat mirip dengan manuver kontroversial yang pernah dilakukan Rossi kepada Casey Stoner (Ducati) pada tahun 2008.
Manuver Corkscrew 2008 (kiri) dan Manuver Corkscrew 2013 (kanan). © GPOne.com
Pimpinan Honda saat ini, Livio Suppo yang kala itu masih berada di Ducati menganggap manuver Rossi ilegal dan berpendapat The Doctor harus didiskualifikasi. Nyatanya, kini manuver itu dilakukan Marquez yang kini menjadi anak buahnya di Honda.
"Saya ingin membicarakan aksi saling salip Marc, terutama dengan Livio Suppo," ujar Rossi sembari tersenyum. "Jadi, kau dan Casey selalu menyalahkanku selama 2-3 tahun tentang manuver itu karena aku memotong tikungan. Jadi apa pendapatmu tentang hari ini? Apakah Marc harus didiskualifikasi?"
Suppo yang duduk di antara hadirin jumpa pers pun menjawab, "Terima kasih atas pertanyaan yang kau ajukan," tuturnya. "Aku berterima kasih kepada Marc, karena setelah bertahun-tahun, akhirnya kami membayar manuvermu!"
"Ah, baiklah, baiklah!" seru Rossi diiringi tawa.
Setelah sukses menyalip Rossi, Marquez juga berhasil menyalip pebalap LCR Honda, Stefan Bradl demi meraih kemenangan. Padahal ini merupakan penampilan perdananya di Laguna Seca.
Rossi yang harus puas finis di posisi ketiga, segera memeluk Marquez di parc ferme Laguna Seca usai balap. Tampaknya pebalap Italia berusia 34 tahun itu terheran sekaligus kagum pada debutan berusia 20 tahun tersebut.
"Saya sudah bilang pada Vale, bahwa saya akan membayar hak patennya!" komentar Marquez. "Ketika saya melihat video manuver yang ia lakukan pada tahun 2008, saya pikir mustahil untuk diulangi. Namun ketika berada di sana, saya sedikit melepas rem karena tak ada ruang. Jadi saya menyalip di tempat yang sama. Manuver yang ia lakukan pada tahun 2008 lebih baik. Namun, baiklah, saya menikmatinya juga!" tutup Marquez. [initial]
Sumber: Crash.net (cn/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 18:31
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 17:41
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 17:15
-
Liga Italia 24 Maret 2025 17:12
-
Otomotif 24 Maret 2025 16:52
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 16:51
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...