Manajer Pedrosa Resmi Kelola Asia Talent Cup

Manajer Pedrosa Resmi Kelola Asia Talent Cup
Alberto Puig (c) GPOne.com
Bola.net - Mantan pebalap Grand Prix sekaligus manajer Dani Pedrosa, Alberto Puig akan mendapatkan jabatan baru mulai tahun depan. Puig akan menjadi penasihat dalam beberapa aktivitas Departemen Balap Honda (HRC), termasuk perekrutan dan manajemen pebalap muda dalam Asia Talent Cup.

Berkat jabatan ini, Puig tak akan lagi mendampingi Pedrosa di setiap pekan balap, yakni kegiatan yang biasa lakukan sejak awal karir pebalap Spanyol tersebut.

"Kami senang bisa meningkatkan jabatan Alberto di HRC dan memberinya kesempatan berbagi pengalaman di dunia balap. Ia aset besar bagi HRC dan MotoGP. Saya yakin peran barunya nanti akan menjadi tantangan baru," ujar Vice President HRC, Shuhei Nakamoto.

Puig sendiri mengaku bersemangat menjalani jabatan barunya. "Tantangan ini menarik. Saya akan fokus pada Asia Talent Cup, namun saya juga akan mencoba membantu pebalap muda. Saya akan berusaha membantu HRC semampu mungkin," pungkasnya. (mgp/kny)