
Bola.net - Pebalap Cardion AB Motoracing, Karel Abraham tampak antusias menyambut MotoGP 2014, di mana ia akan mengendarai motor 'Open' produksi Honda, RCV1000R. Motor tersebut ia luncurkan untuk pertama kali pada hari Kamis (23/1) di Republik Ceko.
Abraham absen di paruh kedua musim lalu akibat cedera berkepanjangan dan digantikan oleh Luca Scassa. Kini setelah fit, pebalap berusia 24 tahun itu sudah tak sabar kembali beraksi di lintasan.
Abraham absen di paruh kedua musim lalu akibat cedera berkepanjangan dan digantikan oleh Luca Scassa. Kini setelah fit, pebalap berusia 24 tahun itu sudah tak sabar kembali beraksi di lintasan.
Motor RCV1000R milik Cardion AB Motoracing. (c) MotoGP.com
"Saya tak akan membicarakan target. Yang penting, saya senang bisa kembali balapan. Saya yakin hasil baik akan menyusul dengan sendirinya," ujarnya. "Saya penasaran, karena motor ini benar-benar baru. Saya bahkan tak bisa bertanya pada siapapun soal karakternya. Yang jelas, saya harus kembali berlatih agar lebih fit mengendarainya."
Selain Abraham, para pebalap MotoGP yang akan mengendarai RCV1000R adalah juara dunia 2006, Nicky Hayden dan rekan setimnya di Power Electornics Aspar, Hiroshi Aoyama. Pebalap & Go & Fun Honda Gresini, Scott Redding juga akan mengendarai motor yang sama. (mgp/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 12:49
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
-
Otomotif 20 Maret 2025 12:34
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:29
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...