
Bola.net - Dalam menghadapi Formula 1 2013, tim Lotus telah memasang target untuk menduduki peringkat tiga besar di klasemen konstruktor. Mereka pun menaruh harapan pada mobil terbaru mereka yang dinamai E21.
Berada di peringkat keempat tahun lalu, sang pimpinan tim, Eric Boullier menyatakan ingin Kimi Raikkonen dan Romain Grosjean bisa konsisten bertarung meraih kemenangan dan podium.
"Saya rasa hal yang lebih hebat sangat mungkin akan terjadi. Lonjakan yang kami lakukan dari tahun 2011 ke 2012 menunjukkan potensi kami. Konsistensi dan potensi dua pebalap kami juga sangat baik. Kami merupakan tim yang kuat musim ini," ujarnya.
Bouiller pun menjelaskan bahwa pihaknya ingin menjadi salah satu tim terbaik di F1, menyaingi Ferrari, McLaren dan Red Bull Racing. "Misi ambisius kami adalah menjadi tim terdepan di F1 pada musim-musim mendatang. Kami pun harus melakukannya dengan konsisten meraih podium."
Meski Raikkonen berada di peringkat ketiga pada klasemen akhir pebalap 2012 dan menang di F1 GP Abu Dhabi lalu, Lotus terpaut 75 poin dari penghuni peringkat ketiga di klasemen konstruktor.
"2012 merupakan musim yang baik bagi kami jika dibandingkan musim sebelumnya. Namun seperti tim lain, kami ingin menang. Kami ingin tampil di podium dan berada di puncak sesering mungkin," pungkas Boullier. (gpu/kny)
Berada di peringkat keempat tahun lalu, sang pimpinan tim, Eric Boullier menyatakan ingin Kimi Raikkonen dan Romain Grosjean bisa konsisten bertarung meraih kemenangan dan podium.
"Saya rasa hal yang lebih hebat sangat mungkin akan terjadi. Lonjakan yang kami lakukan dari tahun 2011 ke 2012 menunjukkan potensi kami. Konsistensi dan potensi dua pebalap kami juga sangat baik. Kami merupakan tim yang kuat musim ini," ujarnya.
Bouiller pun menjelaskan bahwa pihaknya ingin menjadi salah satu tim terbaik di F1, menyaingi Ferrari, McLaren dan Red Bull Racing. "Misi ambisius kami adalah menjadi tim terdepan di F1 pada musim-musim mendatang. Kami pun harus melakukannya dengan konsisten meraih podium."
Meski Raikkonen berada di peringkat ketiga pada klasemen akhir pebalap 2012 dan menang di F1 GP Abu Dhabi lalu, Lotus terpaut 75 poin dari penghuni peringkat ketiga di klasemen konstruktor.
"2012 merupakan musim yang baik bagi kami jika dibandingkan musim sebelumnya. Namun seperti tim lain, kami ingin menang. Kami ingin tampil di podium dan berada di puncak sesering mungkin," pungkas Boullier. (gpu/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 08:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:46
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:31
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...