
Bola.net - - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo meyakini bahwa membela tim yang berbeda tahun depan akan memberikan keuntungan bagi dirinya dan juga Valentino Rossi. Hal ini disampaikan Lorenzo dalam sesi jumpa pers MotoGP Valencia, Spanyol pada hari Kamis .
Kedua rider ini bertandem di Yamaha selama tujuh musim (2008-2010 dan 2013-2016), dan meski membentuk tim yang tangguh, keduanya kerap mengalami cekcok. Tahun depan, Lorenzo pun akan hijrah ke Ducati Corse, dan Por Fuera yakin hal ini akan membuat mereka sama untungnya.
"Saya rasa kini akan lebih baik bagi kami berdua, karena kami sudah belajar dari satu sama lain, namun kami akan berada di tim berbeda. Apa yang kami pelajari satu sama lain bisa kami terapkan di lintasan," ujar Lorenzo seperti yang dikutip Crash.net.
Menurut lima kali juara dunia ini, terlepas dan bebas dari persaingan sengit antartandem juga akan lebih menguntungkan, tanpa harus pusing memikirkan kepentingan tim.
"Sebelumnya, ketika kami berada di tim yang sama, salah satu dari kami harus finis lebih depan, namun kini di tim yang berbeda mungkin kami bisa mengambil untung dari apa yang kami pelajari," pungkasnya.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...