Lorenzo Sebut Tiga Kemenangan Bukti Yamaha Cepat

Lorenzo Sebut Tiga Kemenangan Bukti Yamaha Cepat
Jorge Lorenzo (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo menyakini tiga kemenangan yang direbut timnya dari empat seri pertama merupakan sebuah bukti bahwa motor YZR-M1 mampu melaju cepat dan telah mengalami perkembangan signifikan.

Empat seri berlalu, Valentino Rossi merebut kemenangan di Qatar dan Argentina, sementara Lorenzo di Jerez. Meski Lorenzo baru sekali naik podium, konsisten Rossi membuktikan bahwa M1 punya potensi besar merebut gelar dunia musim ini.

"Performa M1 sangat baik meski masih bisa lebih bagus lagi. Honda tampaknya lebih kesulitan, tapi Marc Marquez selalu cepat. Ia begitu kuat meski jarinya cedera. Tapi saya dan Vale kini sudah mengantongi tiga kemenangan, jadi mustahil bila motor kami tidak cepat," ujar Lorenzo kepada GPOne.

Saat ini Rossi memuncaki klasemen pebalap dengan 82 poin, unggul 15 poin dari Andrea Dovizioso. Lorenzo sendiri berada di peringkat ketiga dengan 62 poin. Yamaha juga tengah memuncaki klasemen konstruktor dengan 91 poin, unggul 19 poin dari Honda di peringkat kedua. [initial]

 (gpo/kny)