Lorenzo: Kuasai Tiga Besar, Yamaha Terbukti Kuat

Lorenzo: Kuasai Tiga Besar, Yamaha Terbukti Kuat
Jorge Lorenzo (c) AFP
Bola.net - Meski Marc Marquez menjadi yang tercepat pada hari pertama uji coba Sepang, Malaysia, Rabu (4/2), pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Jorge Lorenzo mengaku senang melihat para pebalap Yamaha mampu menduduki posisi tiga besar nyaris sepanjang hari.

Valentino Rossi cukup lama berada di posisi kedua, sementara Lorenzo di posisi kedua diikuti Pol Espargaro di posisi ketiga. Sayang, menjelang akhir sesi, Marquez merangsek ke posisi pertama di lima menit terakhir.

"Uji coba ini jauh beda cerita ketimbang tahun lalu. Kali ini kami langsung merasa nyaman. Catatan waktu kami juga tak buruk, kami terdepan sejak awal. Yamaha sempat berada di tiga besar, ini berarti motor kami sudah jauh lebih baik," ujar Lorenzo melalui pernyataan resmi tim.

Lorenzo pun tak lagi mengalami kendala fisik. "Dari segi fisik, saya merasa sangat fit. Saya merasa kuat, tapi tentu saja pada hari pertama saya harus kembali melemaskan otot-otot lebih dulu. Bagaimana pun kekuatan kami di Sepang adalah sinyal bagus," tutupnya. (ymgp/kny)