
Jarvis meyakini kedua pebalapnya sama-sama tahan banting dan begitu tahan pada tekanan yang ada, baik dari para rival di lintasan maupun tekanan dari media massa. Lorenzo dan Rossi pun diyakini Jarvis sebagai dua dari sekian banyak pebalap hebat yang pernah bekerja sama dengan Yamaha.
"Vale dan Jorge tahan pada tekanan, dan kami sudah melihatnya berkali-kali. Contohnya pada 2013, saat Jorge kembali tampil setelah cedera bahu. Ia sangat fenomenal. Ia sungguh cepat kembali mengendarai motor! Pada paruh kedua musim ia tampil sangat kuat. Jorge tak pernah menyerah, selalu mencoba, selalu ngotot," kenang Jarvis.
Jika Lorenzo dikenal dengan ritme balapnya yang selalu menjanjikan sejak sesi latihan pertama, lain halnya dengan Rossi. The Doctor selalu terlihat kesulitan mencatatkan waktu yang baik selama pekan balap, namun sering kali membuat kejutan dengan podium atau kemenangan pada hari Minggu.
"Vale mungkin tertekan selama pekan balap karena beberapa hal tak sesuai dengan ekspektasi. Tapi pada hari Minggu, ia selalu mengeluarkan kelinci dari topi. Ia sangat sering mengejutkan kami. Saat ia tampak tersesat, ia justru kembali sukses! Saya menjulukinya serigala liar, karena ia sangat cerdas, cerdik dan selalu mengerahkan segalanya," tutup Jarvis. [initial]
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 08:33
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 08:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:28
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...