Lopez: Raikkonen Telah Nyaman di Lotus

Lopez: Raikkonen Telah Nyaman di Lotus
Kimi Raikkonen © AFP
Bola.net - Pimpinan Genii Capital, pemilik tim Lotus, Gerard Lopez, yakin Kimi Raikkonen telah mampu menemukan keseimbangan yang sempurna untuk pekerjaan dan kehidupan pribadinya pada tahun 2012.

Setelah dikritik karena tidak memiliki antusiasme yang besar pada masa lalu, pebalap Finlandia itu bahkan melebihi ekspektasi dengan sukses meraih kemenangan di Formula 1 GP Abu Dhabi bulan November lalu.

Raikkonen yang kembali ke F1 setelah absen pada tahun 2010 dan 2011, sukses meraih tujuh podium pada musim 2012. Lopez pun berpendapat bahwa atmosfer kerja di Lotus yang lebih santai membuat juara dunia 2007 itu mampu mendekati potensi tertingginya.

"Raihan Kimi membuat saya tersenyum. Saya tahu situasinya akan seperti ini. Kimi telah bekerja keras untuk menunjukkan talenta besarnya, dan hasil balapnya merupakan buah dari semua ini," ujar Lopez kepada La Gazzetta dello Sport.

Menurut Lopez, Raikkonen telah merasa nyaman bersama Lotus dan memiliki keinginan besar untuk meraih hasil balap yang lebih baik daripada tahun 2012.

"Kimi telah merasakan mana yang paling penting untuk dikerjakan, dan pada sisa waktunya ia bisa bebas. Ia telah menemukan keseimbangan. Kami berbincang setiap pekan dan ia merasa nyaman. Ia memiliki antusiasme dan keinginan besar. Saya membutuhkan pebalap, bukan robot," lanjutnya.  (ant/kny)