
Bola.net - Empat kali juara World Superbike asal Inggris, Carl Fogarty berharap rekan senegaranya yang membalap di kelas Moto2, Scott Redding mampu meraih gelar dunia 2013.
Pebalap berusia 20 tahun yang membela Marc VDS Racing itu sukses memenangi Moto2 Inggris di Sirkuit Silverstone akhir pekan lalu. Berkat hasil itu, Redding mampu memperkokoh posisi di puncak klasemen pebalap dengan keunggulan 38 poin dari peringkat kedua.
"Pasti menyenangkan bagi Scott. Anda bisa melihat betapa gembiranya ia, karena kini beban sudah mulai terangkat. Ia sudah memikirkan balapan ini sejak lama," ujar pria yang akrab disapa Foggy ini. "Menjelang balapan ini, ada dua hal yang ia pikirkan, yakni memenangkan seri kandang dan juga ingin memperkokoh posisi di puncak klasemen."
Fogarty pun mendukung Redding untuk menjadi juara Grand Prix asal Inggris pertama sejak Barry Sheene di GP500 1977. "Saya sangat berharap ia bisa meraih gelar dunia tahun ini, namun perjalanannya masih panjang. Ia hanya harus tetap finis di posisi tiga besar. Jari saya tersilang untuknya," tutupnya. (mcn/kny)
Pebalap berusia 20 tahun yang membela Marc VDS Racing itu sukses memenangi Moto2 Inggris di Sirkuit Silverstone akhir pekan lalu. Berkat hasil itu, Redding mampu memperkokoh posisi di puncak klasemen pebalap dengan keunggulan 38 poin dari peringkat kedua.
"Pasti menyenangkan bagi Scott. Anda bisa melihat betapa gembiranya ia, karena kini beban sudah mulai terangkat. Ia sudah memikirkan balapan ini sejak lama," ujar pria yang akrab disapa Foggy ini. "Menjelang balapan ini, ada dua hal yang ia pikirkan, yakni memenangkan seri kandang dan juga ingin memperkokoh posisi di puncak klasemen."
Fogarty pun mendukung Redding untuk menjadi juara Grand Prix asal Inggris pertama sejak Barry Sheene di GP500 1977. "Saya sangat berharap ia bisa meraih gelar dunia tahun ini, namun perjalanannya masih panjang. Ia hanya harus tetap finis di posisi tiga besar. Jari saya tersilang untuknya," tutupnya. (mcn/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:53
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:10
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:00
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 16:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:37
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...