LCR Honda Yakin Bradl Bisa Saingi Rossi-Pedrosa

LCR Honda Yakin Bradl Bisa Saingi Rossi-Pedrosa
Stefan Bradl (c) AFP
Bola.net - Kepala mekanik LCR Honda, Christophe 'Beefy' Bourguignon yakin anak buahnya, Stefan Bradl mampu bersaing sengit dengan Valentino Rossi dan Dani Pedrosa di MotoGP 2014.

Musim lalu Bradl berada di peringkat ketujuh pada klasemen pebalap dengan raihan satu pole dan satu podium di Laguna Seca, Amerika Serikat. Ekspektasi LCR Honda pada juara dunia Moto2 2011 inipun kian meningkat. Bahkan, mereka menargetkan tiga podium musim ini.

"Menentukan target realistis tidaklah mudah. Kejuaraan ini sangatlah sengit, sangat kompetitif. Meski begitu, saya rasa Stefan bisa merebut peringkat keempat. Saya yakin ada potensi besar. Semoga kami juga bisa meraih beberapa podium," ujar Bourguignon.

LCR Honda pun berharap pebalap asal Jerman ini mampu mengalahkan pebalap Go & Fun Honda Gresini, Alvaro Bautista yang memiliki perangkat dan motor yang sama dengan mereka.

"Target utama kami adalah lebih cepat ketimbang Bati, karena ia punya motor dan perangkat yang sama dengan kami. Target sekunder kami adalah mengalahkan Vale dan Dani. Stefan punya peluang untuk itu. Kami sangat percaya padanya," tutup Bourguignon. (sw/kny)