Kembali Sengit Lawan Marquez, Impian Besar Iannone

Kembali Sengit Lawan Marquez, Impian Besar Iannone
Andrea Iannone dan Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Andrea Iannone yang akan bergabung dengan tim pabrikan Ducati tahun depan, mengaku sangat termotivasi mengulangi pertarungan sengit dengan Marc Marquez seperti yang kerap mereka jalani di Moto2.

Saat ini, keduanya sama-sama menjalani tahun kedua di MotoGP. Sayang, Iannone belum mampu menyamai prestasi gemilang sang pebalap Repsol Honda karena belum memiliki motor yang mumpuni.

"Pertarungan dengan Marc memang sangat menyenangkan. Menurut saya, kami berdua menyajikan pertarungan terbaik di Moto2. Tapi pada akhirnya kami selalu berjabat tangan, kami saling menghormati," ujar pebalap Pramac Ducati ini kepada Motosprint.

The Maniac Joe pun yakin Marquez bisa dikalahkan. "Saya tak takut pada nama besar. Saya selalu bertarung melawan siapapun. Saat ini Marc sangat dominan, tapi saya berharap suatu saat nanti saya bisa kembali bertarung dengannya. Itu target dan impian saya," tutupnya. (ms/kny)