
Bola.net - Nicky Hayden dipastikan absen dari MotoGP Indianapolis, Amerika Serikat hari Minggu (19/8). Pebalap Ducati itu mengalami kecelakaan hebat saat menjalani sesi kualifikasi sehari sebelumnya.
Kecelakaan Hayden terjadi di tikungan ke-14 ketika sesi telah menyisakan delapan menit. Hayden dikabarkan sempat tak sadarkan diri. Hal tersebut membuat bendera merah dikibarkan untuk kedua kali. Pengibaran bendera yang pertama disebabkan oleh kecelakaan Casey Stoner.
Menurut pernyataan resmi Ducati, pebalap tuan rumah itu dikirim ke Indianapolis Methodist Hospital setelah menjalani pemeriksaan di medical center sirkuit.
Akibat kecelakaan tersebut, tulang metakarpal kedua dan ketiga pada tangan kanan The Kentucky Kid mengalami keretakan. Ia diperbolehkan meninggalkan rumah sakit pada Minggu pagi, tapi tidak diizinkan untuk turun ke lintasan.
Sementara itu, pebalap Repsol Honda, Stoner mengalami cedera ligamen engkel akibat kecelakaannya. Namun pebalap Australia itu dinyatakan cukup fit untuk ikut membalap.
Pebalap Yamaha Factory Racing, Ben Spies juga mengalami kecelakaan hebat di tikungan yang sama. Ia mengalami cedera bahu namun akan tetap turun ke lintasan. (cn/kny)
Kecelakaan Hayden terjadi di tikungan ke-14 ketika sesi telah menyisakan delapan menit. Hayden dikabarkan sempat tak sadarkan diri. Hal tersebut membuat bendera merah dikibarkan untuk kedua kali. Pengibaran bendera yang pertama disebabkan oleh kecelakaan Casey Stoner.
Menurut pernyataan resmi Ducati, pebalap tuan rumah itu dikirim ke Indianapolis Methodist Hospital setelah menjalani pemeriksaan di medical center sirkuit.
Akibat kecelakaan tersebut, tulang metakarpal kedua dan ketiga pada tangan kanan The Kentucky Kid mengalami keretakan. Ia diperbolehkan meninggalkan rumah sakit pada Minggu pagi, tapi tidak diizinkan untuk turun ke lintasan.
Sementara itu, pebalap Repsol Honda, Stoner mengalami cedera ligamen engkel akibat kecelakaannya. Namun pebalap Australia itu dinyatakan cukup fit untuk ikut membalap.
Pebalap Yamaha Factory Racing, Ben Spies juga mengalami kecelakaan hebat di tikungan yang sama. Ia mengalami cedera bahu namun akan tetap turun ke lintasan. (cn/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:53
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:10
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 17:00
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 16:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:37
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...