
Bola.net - Meski batal ke MotoGP pada 2023, sebentar lagi pembalap Pata Yamaha WorldSBK, Toprak Razgatlioglu, akan menjalani tes tertutup dengan motor YZR-M1. Saat bertemu dengan Andrea Dovizioso dalam WorldSBK Emilia Romagna di Misano, Italia, Minggu (12/6/2022) lalu, El Turco pun segera meminta saran.
Razgatlioglu sudah meramaikan silly season MotoGP sejak 2020. Kansnya pindah ke MotoGP makin nyata tahun ini karena Yamaha ingin menggelar tes tertutup pada Juni. Selain ingin mengevaluasi performa rider Turki tersebut di atas motor MotoGP, Yamaha juga menyebut tes ini sebagai hadiah karena ia sukses menjuarai WorldSBK 2021.
Sayangnya, kans Razgatlioglu pindah ke Grand Prix sirna begitu saja tiga pekan lalu, saat WithU RNF memutuskan berhenti jadi tim satelit Yamaha di MotoGP akhir musim nanti dan pindah ke Aprilia Racing. Mengingat Monster Energy Yamaha sudah diisi oleh Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, maka tak ada tempat bagi Razgatlioglu.
Advertisement
Hanya Mau Bela Tim Pabrikan di MotoGP
"Saya menantikan tes MotoGP. Saya bicara dengan Dovi soal motor MotoGP. Ia mengendarai Yamaha dan kami pun membicarakannya. Namun, MotoGP tidaklah penting bagi saya saat ini. WorldSBK musim ini jauh lebih penting bagi saya. Saya ingin mempertahankan nomor satu," ungkap Razgatlioglu via Motorsport Total, Selasa (14/6/2022).
Ia juga kembali menegaskan kata-kata lima kali juara WorldSSP sekaligus sang manajer, Kenan Sofuoglu, bahwa ia hanya akan pindah ke MotoGP jika membela tim pabrikan. Ia mengaku akan mempertimbangkan ke MotoGP pada 2024. Namun, jika lagi-lagi tak ada tawaran dari tim pabrikan, maka ia akan bertahan di WorldSBK.
"Tahun depan saya akan kembali berlaga di sini. Saya punya rencana dengan Kenan. Kami hanya mau membela ke tim pabrikan. Jika tak dapat tempat di tim pabrikan, maka kami bertahan di sini. Kami sudah bilang berkali-kali. Jika tahun depan kami lagi-lagi tak dapat tawaran di tim pabrikan, maka saya tetap balapan di sini," ujarnya.
Ingin Jadi Legenda WorldSBK Seperti Jonathan Rea
Razgatlioglu juga menyatakan dirinya masih menjadikan sang kawan baik sekaligus rider Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea, sebagai panutan. Melihat rider Irlandia Utara itu sukses meraih enam gelar dunia di WorldSBK, ia sangat ingin mengikuti jejak tersebut. Ia bahkan mengaku ingin jadi salah satu legenda WorldSBK.
"Impian saya adalah meraih apa yang diraih Jonny di WorldSBK. Saya ingin meraih banyak gelar dunia di sini. Jonny adalah legenda WorldSBK. Mungkin di masa depan saya juga bisa jadi legenda WorldSBK. Jadi, impian saya adalah bertahan di sini dan meraih banyak gelar dunia," pungkas Razgatlioglu.
Dalam empat seri pertama musim ini, Razgatlioglu sukses meraih 10 podium, namun baru meraih satu kemenangan, yakni di Superpole Race Emilia Romagna. Saat ini ia berada di peringkat ketiga pada klasemen pembalap dengan 141 poin, tertinggal 79 poin dari Alvaro Bautista yang ada di puncak.
Sumber: Motorsport Total
Baca Juga:
- Ducati Soal Pilihan Rider MotoGP: Tak Anti Negara Lain, Tapi Kualitas Italia-Spanyol Lebih Oke
- Jorge Martin: Kalau Tak Terpilih Bela Ducati Lenovo, Saya Cari Tim Lain Saja
- Kagumi Trio WorldSBK, Andrea Dovizioso Tolak Join Usai Pensiun dari MotoGP
- Pertama Usai 10 Tahun, MotoGP Jerman Bakal Punya Pemenang Baru Akibat Marc Marquez Absen
- Jadwal Lengkap Formula 1 GP Kanada di Sirkuit Montreal, 17-19 Juni 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 8 Juni 2022 13:38
Andrea Dovizioso Bantah Pensiun dari MotoGP Usai Musim Panas
-
Otomotif 22 April 2022 15:00
Andrea Dovizioso Sebut Yamaha Minta Maaf Gara-Gara Tak Kompetitif
-
Otomotif 22 April 2022 13:40
Andrea Dovizioso Soal Kans Digantikan Jake Dixon: Cuma Rumor, Bodo Amat!
-
Otomotif 21 April 2022 14:25
Yamaha RNF Bantah Depak Andrea Dovizioso Lebih Awal demi Gaet Jake Dixon
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...