Jelang MotoGP Prancis, Vinales Tekad Ulang Kemenangan

Jelang MotoGP Prancis, Vinales Tekad Ulang Kemenangan
Maverick Vinales (c) AFP

Bola.net - - Pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Maverick Vinales mengaku sangat bersemangat menyambut seri kelima di Sirkuit Le Mans, Prancis akhir pekan nanti, usai balapan yang sulit di Jerez, Spanyol pekan lalu.

Rider Spanyol berusia 23 tahun ini mengaku nyaris mendapatkan solusi teknis bagi YZR-M1 dalam uji coba tengah musim di Jerez dan Sirkuit Mugello, Italia pekan lalu.

"Balapan di Jerez lagi-lagi sangat sulit bagi kami tahun ini. Untungnya, uji coba pekan lalu berjalan baik. Kami sangat nyaris menemukan setup yang sempurna, jadi kami pergi ke Le Mans dengan mindset positif," ujarnya dalam rilis resmi tim.

Vinales juga punya kenangan manis di Le Mans tahun lalu, di mana ia sukses merebut kemenangan usai bertarung sengit dengan Valentino Rossi sampai lap terakhir. "Saya punya kenangan yang sangat baik dari kemenangan saya tahun lalu, jadi semoga kami mampu mengulang sukses ini," tuturnya.

Pembalap berjuluk Top Gun juga yakin bahwa 'sejarah' kecocokan antara Yamaha dan karakter lintasan Le Mans bakal menjadi faktor yang cukup penting dalam pekan balap nanti.

"Le Mans lintasan yang baik bagi kami, cocok dengan gaya balap saya dan saya rasa kami bisa bekerja dengan sangat baik. Kami akan berusaha sebaik mungkin untuk berada di puncak klasemen," pungkasnya.