Jack Miller Resmi Absen dari Uji Coba MotoGP Malaysia

Jack Miller Resmi Absen dari Uji Coba MotoGP Malaysia
Jack Miller (c) Marc VDS Racing
- Estrella Galicia 0.0 Marc VDS Honda akhirnya mengonfirmasi bahwa pebalap barunya, Jack Miller resmi akan absen dari uji coba pramusim MotoGP yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 1-3 Februari.


Absennya Miller ini menyusul cedera keretakan tulang tibia dan fibula pada kaki kanannya setelah mengalami kecelakaan dalam latihan motocross di Spanyol kurang dari dua pekan lalu. Pebalap Australia inipun telah menjalani operasi dan sukses dan tengah menjalani pemulihan.


"Sangat disayangkan bahwa Jack tak bisa menjalani uji coba di Sepang, tapi kami berharap ia bisa pulih secepat mungkin untuk kembali bergabung bersama kami di uji coba kedua," ujar Team Principal Estrella Galicia 0.0 Marc VDS Honda, Michael Bartholemy.


Dengan absennya Miller, maka Tito Rabat akan menjalani uji coba sendirian. Keduanya diharapkan kembali bekerja sama dalam uji coba pramusim kedua yang bakal digelar pada 17-19 Februari mendatang di Sirkuit Phillip Island, Australia. [initial]


 (mvds/kny)