Inilah Daftar Crew Chief Para Pebalap MotoGP 2020

Inilah Daftar Crew Chief Para Pebalap MotoGP 2020
Francesco Bagnaia dan Cristian Gabarrini (c) Pramac Racing

Bola.net - MotoGP 2020 akan segera dimulai dengan uji coba pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 2-4 (shakedown) dan 7-9 Februari mendatang. Tak hanya pebalap, anggota tim peserta juga harus mempersiapkan diri sematang mungkin.

Baru-baru ini, situs resmi MotoGP telah merilis daftar crew chief yang akan mendampingi para pebalap musim ini. Meski begitu, satu-satunya yang tak tertera adalah nama Andrea Iannone, yang saat ini tengah tersandung kasus dugaan penggunaan doping.

Jika The Maniac tetap turun musim ini, ia akan didampingi Pietro Caprara. Caprara telah menjadi crew chief Iannone sejak uji coba Misano pada September, setelah Fabrizio Cecchini naik pangkat jadi Koordinator Teknis Aprilia Racing. Tadinya, Caprara merupakan crew chief Bradley Smith di tim uji coba Aprilia.

1 dari 2 halaman

Valentino Rossi Jadi Sorotan

Valentino Rossi Jadi Sorotan

David Munoz (c) VR46

Perubahan paling mencolok terjadi di garasi Valentino Rossi. Rider Monster Energy Yamaha ini berhenti bekerja sama dengan Silvano Galbusera, dan menggantinya dengan David Munoz, yang selama ini turun di Sky Racing VR46 Moto2 dan pernah membantu Francesco Bagnaia meraih gelar 2018.

Johann Zarco, yang musim ini membela Ducati Corse di bawah bendera Reale Avintia Racing, akan didampingi oleh Marco Rigamonti. Rigamonti adalah eks crew chief Iannone di Ducati Team dan Suzuki Ecstar.

Para debutan seperti Alex Marquez (Repsol Honda), akan didampingi Ramon Aurin, yang merupakan eks crew chief Dani Pedrosa, Jack Miller, dan Takaaki Nakagami, sementara Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) akan didampingi Sergio Verbena, dan Iker Lecuona (Red Bull KTM Tech3) akan didampingi Nicolas Goyon.

Berikut daftar crew chief para pebalap MotoGP 2020.

2 dari 2 halaman

Daftar Crew Chief MotoGP 2020

Aprilia Racing Team Gresini

  • #29 Andrea Iannone : Pietro Caprara
  • #41 Aleix Espargaro : Antonio Jimenez

Ducati Team

  • #4 Andrea Dovizioso : Alberto Giribuola
  • #9 Danilo Petrucci : Daniele Romagnoli

LCR Honda Castrol-Idemitsu

  • #30 Takaaki Nakagami : Giacomo Guidotti
  • #35 Cal Crutchlow : Christophe Bourguignon

Monster Energy Yamaha

  • #12 Maverick Vinales : Esteban Garcia
  • #46 Valentino Rossi : David Munoz

Petronas Yamaha SRT

  • #20 Fabio Quartararo : Diego Gubellini
  • #21 Franco Morbidelli : Ramon Forcada

Pramac Racing

  • #43 Jack Miller : Christian Pupulin
  • #63 Francesco Bagnaia : Christian Gabbarini

Reale Avintia Racing

  • #5 Johann Zarco : Marco Rigamonti
  • #53 Tito Rabat : Jarno Polastri

Red Bull KTM Factory Racing

  • #33 Brad Binder* : Sergio Verbena
  • #44 Pol Espargaro : Paul Trevathan

Red Bull KTM Tech 3

  • #27 Iker Lecuona* : Nicolas Goyon
  • #88 Miguel Oliveira : Guy Coulon

Repsol Honda

  • #73 Alex Marquez* : Ramon Aurin
  • #93 Marc Marquez : Santi Hernandez

Suzuki Ecstar

  • #36 Joan Mir : Francesco Carchedi
  • #42 Alex Rins : Jose Manuel Cazeaux

*) debutan