Inilah Corak Baru Motor YZR-M1 Valentino Rossi-Jorge Lorenzo

Inilah Corak Baru Motor YZR-M1 Valentino Rossi-Jorge Lorenzo
Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi (c) Yamaha MotoGP
Bola.net - Movistar Yamaha MotoGP menjadi tim pertama MotoGP musim ini yang menggelar peluncuran tim sekaligus mempresentasikan corak atau livery barunya. Acara inipun digelar di Madrid, Spanyol pada 28 Januari.

Dua pebalap andalan mereka, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo pun hadir bersama para pimpinan, yakni General Manager Yamaha Motor Racing, Kouichi Tsuji; Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis dan sang manajer tim, Massimo Meregalli.

Berikut beberapa foto eksklusif corak Movistar Yamaha MotoGP 2015. (ymgp/kny)
1 dari 5 halaman

Valentino Rossi

Valentino Rossi

Secara keseluruhan, corak tahun ini tak jauh berbeda dengan corak tahun lalu, seperti yang bisa dilihat dari motor YZR-M1 milik Rossi ini. Perbedaan mencolok malah terdapat pada logo 'M' milik sang sponsor utama, Movistar yang berukuran lebih besar di sisi kanan dan kiri motor.

"Presentasi musim baru selalu istimewa. Di sini lah saya pertama kali melihat motor baru saya, dengan warna dan motto baru pula. Momen ini selalu emosional. Ini berarti musim baru akan segera dimulai," ujar Rossi melalui pernyataan resmi tim.
2 dari 5 halaman

Jorge Lorenzo

Jorge Lorenzo

Lorenzo selama ini memang dianggap magnet terkuat Movistar untuk menjadi sponsor utama Yamaha Factory Racing. Sebagai perusahaan telekomunikasi raksasa asal Spanyol, Movistar pun berharap banyak pada dua kali juara dunia MotoGP ini.

"Gelaran ini selalu istimewa bagi tim kami. Di sini lah musim baru dimulai. Gelaran ini juga momen penting, karena akhirnya kami melihat hasil final proyek dan corak baru kami. Saya sangat menyukainya. Saya tak sabar menjajalnya," ujar Lorenzo.
3 dari 5 halaman

Abarth, Pengganti Fiat Professional

Abarth, Pengganti Fiat Professional

Menggantikan Fiat Professional, Abarth kembali menjadi salah satu sponsor Movistar Yamaha MotoGP musim ini. Logonya pun kembali menghiasi fairing YZR-M1. Abarth sendiri sudah tak asing dengan Tim Garpu Tala, mengingat mereka pernah menyediakan corak yang digunakan Rossi di MotoGP Australia 2007.
4 dari 5 halaman

Abarth, Mobil Logistik Yamaha

Abarth, Mobil Logistik Yamaha

Rossi dan Lorenzo berpose dengan mobil Abarth 695 Biposto, salah satu mobil yang nantinya berfungsi sebagai mobil logistik tim Movistar Yamaha MotoGP pada tahun 2015 dan 2016.
5 dari 5 halaman

Tandem Terkuat

Tandem Terkuat

Sejak bertandem pada tahun 2008, inilah pertama kalinya Rossi dan Lorenzo dianggap sebagai line up paling kuat di MotoGP. Pasalnya, keduanya tengah dalam kondisi fisik yang prima dan sama-sama bertekad meraih gelar dunia, yakni setelah menduduki peringkat kedua dan ketiga tahun lalu.