Inilah Alasan Valentino Rossi Tak Menyesal Batal ke F1

Inilah Alasan Valentino Rossi Tak Menyesal Batal ke F1
Valentino Rossi (c) AFP
Bola.net - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi sama sekali tak menyesal menarik keputusannya untuk beralih ke Formula 1 beberapa tahun lalu, demikian yang ia nyatakan kepada GPOne.

Sembilan kali juara dunia ini memang sempat beberapa kali menjalani uji coba bersama Scuderia Ferrari pada tahun 2004-2006. Meski sempat tergoda, The Doctor memutuskan bertahan di MotoGP, dan akhirnya memenangkan gelar dunia 2008 dan 2009.

"Saat uji coba bersama Ferrari, rasanya menyenangkan. Tapi jujur, hati saya tak bisa beralih dari motor. F1 menarik namun waktu itu saya masih muda, jadi saya memutuskan bertahan di MotoGP. Saya tak menyesal," ujarnya.

Rossi pun mengaku pertarungannya dengan Casey Stoner dan Jorge Lorenzo membuatnya bersyukur tak jadi hijrah ke F1. "Keputusan saya tepat. Manuver saya pada Casey di Laguna Seca 2008 dan pada Jorge di Catalunya 2009 adalah satu-satunya alasan mengapa rasanya sepadan membatalkan niat ke F1," tutupnya. (gpo/kny)