'Impian Dovizioso Sudah Terwujud di Ducati'

'Impian Dovizioso Sudah Terwujud di Ducati'
Andrea Dovizioso (c) AFP
Bola.net - Pimpinan Monster Yamaha Tech 3, Herve Poncharal menyakini bahwa impian Andrea Dovizioso telah terwujud di Ducati, yakni ikut mengembangkan motor Desmosedici GP15 yang performanya menggebrak di MotoGP musim ini.

Dovizioso yang merupakan mantan pebalap Repsol Honda, pernah membela Tech 3 pada tahun 2012. Bertandem dengan Cal Crutchlow, Dovizioso sukses merebut enam podium, yakni jumlah podium terbanyak yang pernah diraih tim asal Prancis tersebut.

"Dovi selalu bermimpi menjadi pebalap pabrikan. Sayang, ia menjadi pebalap ketiga Repsol Honda. Ia tak pernah didengarkan dan tak terlibat dalam pengembangan. Ia selalu berkata ingin ikut mengembangkan motor, dan kini impiannya terwujud di Ducati," ujar Poncharal kepada GP Inside.

Poncharal pun menyayangkan Dovizioso kerap diremehkan. "Bagi saya, Dovi pebalap paling komplit yang pernah membela Tech 3. Sayang ia sering diremehkan hanya karena tak punya karisma seperti Valentino Rossi, Casey Stoner atau Marc Marquez. Padahal ia selalu tampil begitu baik," tutupnya. [initial]

 (gpi/kny)