Ikuti MotoGP: Qatar Masuk Kalender Formula 1 2021, Sepakati Kontrak 2023-2032

Ikuti MotoGP: Qatar Masuk Kalender Formula 1 2021, Sepakati Kontrak 2023-2032
Sirkuit Losail, Qatar (c) MotoGP.com

Bola.net - Sirkuit Losail, Qatar, yang selama ini identik dengan penyelenggaraan balapan malam hari di MotoGP, untuk pertama kalinya dalam sejarah akan menjadi tuan rumah Formula 1. Pekan balapnya pun akan digelar pada 19-21 November mendatang.

Menurut Formula1.com pada Kamis (30/9/2021), Qatar akan menggelar seri ke-20 musim ini, diikuti oleh dua balapan lain di kawasan Timur Tengah yang juga akan jadi dua seri terakhir 2021, yakni Seri Arab Saudi di Jeddah dan juga Seri Abu Dhabi di Yas Marina.

Tak hanya itu, pengumuman tersebut sekaligus menyatakan bahwa Sirkuit Losail dan Liberty Media menyepakati kontrak berdurasi 10 tahun mulai 2023. Alhasil, Losail akan menjamu Formula 1 mulai 2023 sampai 2032 mendatang.

Berikut kalender balap Formula 1 2021.

1 dari 1 halaman

Kalender Balap Formula 1

Kalender Balap Formula 1

Pembalap Mercedes AMG Petronas, Lewis Hamilton (c) AP Photo
  1. 28 Maret: Bahrain - Sakhir
  2. 18 April: Italia - Imola
  3. 2 Mei: Portugal - Portimao
  4. 9 Mei: Spanyol - Barcelona-Catalunya
  5. 23 Mei: Monako - Monte Carlo
  6. 6 Juni: Azerbaijan - Baku
  7. 20 Juni: Prancis - Le Castellet
  8. 27 Juni: Styria - Red Bull Ring
  9. 4 Juli: Austria - Red Bull Ring
  10. 18 Juli: Inggris - Silverstone
  11. 1 Agustus: Hungaria - Hungaroring
  12. 29 Agustus: Belgia - Spa-Francorchamps
  13. 5 September: Belanda - Zandvoort
  14. 12 September: Italia - Monza
  15. 26 September: Rusia - Sochi
  16. 10 October: Turki - Istanbul Park
  17. 24 Oktober: Amerika Serikat - Circuit of The Americas
  18. 7 November: Meksiko - Autodromo Hermanos Rodriguez
  19. 14 November: Brasil - Interlagos
  20. 19 November: Qatar - Losail
  21. 5 Desember: Arab Saudi - Jeddah
  22. 12 Desember: Abu Dhabi - Yas Marina

Sumber: Formula 1