Iannone Sebut Nasibnya di MotoGP Terkuak Sebentar Lagi

Iannone Sebut Nasibnya di MotoGP Terkuak Sebentar Lagi
Andrea Iannone (c) Suzuki

Bola.net - - Pembalap Suzuki Ecstar, Andrea Iannone mengaku masa depannya di MotoGP akan diumumkan dalam beberapa hari lagi, mengingat beredarnya gosip bahwa Jorge Lorenzo tengah mengincar posisinya tahun depan. Hal ini disampaikan Iannone dalam sesi jumpa pers di Sirkuit Le Mans, Prancis, Kamis (17/5).

Bergabung dengan Suzuki pada 2017, Iannone memang sempat kesulitan. Meski begitu, awal musim ini berjalan begitu mulus baginya. Ia kembali tampil kompetitif, bahkan sukses merebut dua podium beruntun di Austin, Texas dan Jerez, Spanyol. Hal ini yang memperbesar peluangnya bertahan di Suzuki.

Di sisi lain, hal ini tetap tak menjamin posisi Iannone di Suzuki, namun The Maniac mengaku sama sekali tak cemas. "Saya percaya diri soal masa depan saya di MotoGP. Tapi dalam beberapa hari lagi semua orang akan tahu apa yang akan terjadi," ungkap rider berusia 28 tahun ini.

Iannone juga mengaku tak gusar soal fakta bahwa sang tandem, Alex Rins lebih dulu diumumkan bertahan di Suzuki sampai akhir 2020 mendatang. Menurut Iannone, rider Spanyol berusia 21 tahun itu bahkan layak mendapat perpanjangan kontrak.

"Alex merupakan rider muda dan bertalenta, jadi saya ikut bahagia untuknya. Tahun lalu sayangnya ia mendapat banyak cedera, tapi tahun ini ia berhasil merebut podium perdananya dan menunjukkan potensi tinggi. Saya sangat senang untuk Alex dan Suzuki," pungkasnya.