Honda: Masih Terlalu Dini Bicarakan Kontrak Marquez

Honda: Masih Terlalu Dini Bicarakan Kontrak Marquez
Marc Marquez (c) AFP
Bola.net - Pimpinan Repsol Honda, Livio Suppo berpendapat bahwa terlalu dini bagi pihaknya untuk membicarakan perpanjangan kontrak sang juara dunia bertahan MotoGP, Marc Marquez.

Kontrak Marquez dan Dani Pedrosa bersama Honda memang akan sama-sama habis akhir tahun ini. Namun Departemen Balap Honda (HRC) percaya diri Marquez ingin bertahan dengan mereka tahun depan.

"Marc menyukai Honda, begitu pula sebaliknya. Namun masih terlalu dini membicarakan kontrak. Cepat atau lambat pasti kami akan berdiskusi, tapi saat ini belum ada negosiasi. Prioritas kami jelas mempertahankannya. Prioritas Marc juga bertahan dengan kami," ujar Suppo kepada MotoGP.com.

Meski begitu, Suppo tak menjelaskan kemungkinan pihaknya akan mempertahankan Pedrosa, sementara sejak tahun lalu, Vice President HRC, Shuhei Nakamoto pun mengaku ingin menggaet Jorge Lorenzo. (mgp/kny)