Honda Akui Maklum Jika Lorenzo Tak Langsung Cepat di Inggris

Honda Akui Maklum Jika Lorenzo Tak Langsung Cepat di Inggris
Pebalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo (c) HRC

Bola.net - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig mengaku pihaknya akan menunggu kembalinya Jorge Lorenzo di MotoGP Inggris, yang digelar di Sirkuit Silverstone pada 23-25 Agustus mendatang. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya dengan situs Honda Global baru-baru ini.

Usai mengalami kecelakaan di Assen, Belanda, pada Juni lalu, Lorenzo terpaksa absen empat balapan akibat retak tulang belakang T6 dan T8. Tak berkendara di atas motor selama dua bulan, Puig pun mengaku maklum jika Por Fuera butuh waktu untuk kembali menemukan kecepatannya.

"Kami menunggu untuk kembali bertemu Jorge di Silverstone, kami berharap kondisi fisiknya sudah membaik usai cedera. Kami paham ia takkan 100%. Usai cedera panjang seperti yang ia derita dan tak berkendara selama dua bulan, pasti sulit kembali menemukan kecepatan," ujar Puig.

1 dari 2 halaman

Harap Lorenzo Beri Umpan Balik

Meski begitu, pria asal Spanyol ini juga ingin Lorenzo segera kembali membantu Honda untuk mengembangkan RC213V, apalagi ia sendiri juga kesulitan beradaptasi dengan motor tersebut sejak akhir musim lalu.

"Kami ingin ia kembali dengan motivasi dan keinginan untuk berkendara lagi, kembali menjadi bagian dari tim kami, untuk memberi kami umpan balik dan membantu kemajuan kami," ungkap Puig.

2 dari 2 halaman

Aspal Baru Silverstone

Di lain sisi, Puig mengaku senang lintasan Silverstone telah diaspal ulang, mengingat kondisi aspal tahun lalu sungguh buruk hingga balapan terpaksa dibatalkan akibat adanya genangan air di mana-mana.

"Tahun lalu, Silverstone berjalan sulit pada Minggu akibat kondisi lintasan. Tapi saya dengar mereka telah mengganti aspal lintasannya, dan umpan baliknya sangat positif. Jadi mari pergi ke Inggris dan kita lihat apa yang akan terjadi," pungkasnya.

Saat ini, Lorenzo berada di peringkat 19 pada klasemen pebalap MotoGP dengan koleksi 19 poin.

Sumber: Honda Global