Hasil Latihan Memuaskan, Pedrosa Masih Butuh Peningkatan

Hasil Latihan Memuaskan, Pedrosa Masih Butuh Peningkatan
Dani Pedrosa (c) AFP
Bola.net - Meski puas atas hasil kedua latihan MotoGP Australia, Jumat (18/10), Dani Pedrosa mengaku masih membutuhkan peningkatan performa pada motornya.

Pebalap Repsol Honda ini mencatatkan waktu tercepat keempat pada latihan pertama dan berada di peringkat ketiga pada latihan kedua, di mana ia sempat mengalami masalah teknis pada motornya.

"Latihan hari ini sangat positif. Aspal baru dan ban terasa baik. Sayangnya, kami tak bisa memanfaatkan waktu yang tersedia, karena ada masalah pada sesi kedua. Jadi kami harus mengakhiri pekerjaan lebih awal. Bagaimanapun, hari ini sangat baik dan kami harus meningkatkan performa esok hari," tutupnya.

Pedrosa akan kembali turun di lintasan Sirkuit Phillip Island pada hari Sabtu (19/10) untuk menjalani sesi latihan bebas ketiga dan keempat serta sesi kualifikasi. (mgp/kny)