Hamilton Ingin Bantu Mercedes Hadang Ferrari

Hamilton Ingin Bantu Mercedes Hadang Ferrari
Lewis Hamilton (c) AFP
Bola.net - Lewis Hamilton yakin konsistensi merupakan kunci bagi Mercedes untuk mempertahankan peringkat kedua di klasemen konstruktor Formula 1 hingga akhir musim ini. Gelar dunia konstruktor telah resmi direbut oleh Red Bull Racing di India akhir pekan lalu.

Menjelang F1 GP Abu Dhabi akhir pekan ini, Mercedes mengumpulkan 313 poin, unggul empat poin dari Scuderia Ferrari. Dengan tiga seri tersisa, Mercedes pun ingin memperlebar jarak dari tim Italia itu.

"Balapan di Abu Dhabi selalu menyenangkan dan saya selalu menikmatinya," ujar Hamilton. "Sirkuit Yas Marina sangat menakjubkan. Membalap saat matahari bersinar dan finis pada saat senja juga terasa istimewa."

Meski menargetkan kemenangan, Hamilton pun terkesan tak egois. Menurutnya, Mercedes juga harus memastikan rekan setimnya, Nico Rosberg meraih poin sebanyak mungkin.

"Dengan tiga seri tersisa, kami masih ingin tampil baik. Saat ini, segalanya hanya soal konsistensi. Kami harus memastikan bahwa saya dan Nico selalu meraih poin sebanyak mungkin. Dengan begitu, kami bisa menghadang tim lain. Kami siap menghadapi tantangan ini!" pungkasnya. (gpu/kny)