Hamilton Hengkang, Button Ingin Arahkan Pengembangan McLaren

Hamilton Hengkang, Button Ingin Arahkan Pengembangan McLaren
Jenson Button © Zimbio
Bola.net - Jenson Button menyatakan bahwa liburan musim dingin akan menjadi masa-masa penting bagi dirinya dalam menyambut musim balap 2013. Pebalap McLaren itupun mengaku berharap bisa membantu timnya melaju ke arah pengembangan yang ia inginkan.

"Kami akan memiliki dua pebalap yang ingin merebut gelar dunia. Saya rasa hal ini sama sekali tak berubah," ujar Button kepada Sky Sports. "Kami ada di sini untuk melakukan pekerjaan dan kami semua ingin meraih gelar dunia. Lewis pernah meraih gelar dengan tim ini dan ia akan pergi."

Akhir musim ini, McLaren ditinggalkan oleh pebalap vital mereka, yakni Lewis Hamilton yang tahun depan membela Mercedes untuk menggantikan Michael Schumacher. Button pun ingin menggantikan Hamilton dalam mengarahkan pengembangan timnya sebelum Sergio Perez datang.

"Ketika bertandem dengan Lewis, anda bisa mendiskusikan arah pengembangan mobil. Kini Lewis akan meninggalkan kami, jadi saya memiliki beberapa bulan untuk mengarahkan tim ke arah yang saya inginkan sebelum Checo (panggilan akrab Perez) datang," lanjutnya. "Beberapa bulan mendatang akan sangat penting bagi saya untuk merasakan kenyamanan dengan mobil kami, karena Cecho akan segera melaju cepat musim depan. Ini sangat baik karena sangat penting bagi saya mendapat rekan setim yang cepat," pungkasnya. (gpu/kny)