Grosjean Resmi Tetap Temani Raikkonen di Lotus F1

Grosjean Resmi Tetap Temani Raikkonen di Lotus F1
Romain Grosjean © AFP
Bola.net - Pebalap Formula 1 asal Perancis, Romain Grosjean akan tetap memperkuat tim Lotus bersama Kimi Raikkonen, demikian pernyataan resmi tim tersebut. Hal ini diumumkan pada hari Senin (17/12), yakni sehari setelah Grosjean menjuarai Race of Champions di Bangkok, Thailand.

"Romain memiliki bakat hebat dan kami senang ia meneruskan kiprahnya bersama kami pada musim keduanya," kata pimpinan tim Lotus, Eric Boullier. "Dengan berlanjutnya kerja sama dengan pebalap hebat seperti Romain dan Kimi, kami bisa tampil kuat dan akan mencapai hasil bagus musim mendatang," katanya.

Lotus mengakhiri musim 2012 dengan berada di peringkat keempat pada klasemen akhir konstruktor (303 poin). Grosjean sendiri mengoleksi tiga podium dan berada di peringkat kedelapan klasemen akhir pebalap (96 poin). Sementara Raikkonen, juara dunia 2007 bersama Ferrari, berada di peringkat ketiga dengan 207 poin. (ant/kny)