
Bola.net - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, sangat yakin timnya itu bakal mendapat suntikan semangat lebih besar ketika benar-benar bekerja dengan Valentino Rossi di MotoGP 2021. Hal ini disampaikan Morbidelli kepada Crash.net, Selasa (8/12/2020), menjelang musim depan di mana ia akan bertandem dengan mentornya tersebut.
Morbidelli diketahui telah mengenal Rossi sejak ia masih berusia 10 tahun, dan telah berlatih intensif dengan The Doctor di Tavullia, Italia, sejak usia 13 tahun. Pada 2013, ketika ayah Morbidelli meninggal dunia, Rossi pun sudah seperti kakaknya sendiri karena tak hanya membimbingnya di lintasan, namun juga dalam kehidupan secara umum.
Sebagai anggota pertama VR46 Riders Academy, Morbido pun mengaku sama sekali tak mengira pada suatu saat nanti ia justru bakal berbagi tim dan garasi dengan Rossi. Mengingat mereka memiliki hubungan persahabatan yang sangat erat, Morbidelli pun tahu benar keuntungan apa saja yang bisa didatangkan Rossi ke SRT.
Advertisement
"Jelas, orang akan lebih bersemangat bekerja dengan Vale. Ia seorang legenda dan anggota tim kami akan bekerja lebih semangat karena itulah yang selalu diberikan Vale kepada orang-orang di sekitarnya. Vale akan memberi motivasi ekstra kepada orang-orang di sekitar hanya dengan cara menjadi dirinya sendiri," ungkapnya.
Koleksi Segudang Nasihat dari Valentino Rossi
"Ini bukan berarti orang-orang di tim kami bekerja dengan suasana hati yang buruk. Tim kami selalu punya atmosfer yang baik, orang-orangnya periang karena kami selalu dapat hasil baik dan bersenang-senang. Tapi Vale selalu memberikan keriangan ekstra kepada orang-orang di sekitarnya," lanjut rider berusia 26 tahun ini.
Morbidelli pun punya segudang pelajaran yang ia petik dari sang 9 kali juara dunia. Namun, ia sulit memilih mana yang terbaik. "Sulit mengingat satu nasihat dari Vale, karena jika tumbuh dewasa bersama rider yang begitu hebat, melegenda, dan sangat berpengalaman, Anda akan ambil pelajaran tanpa ia harus memberitahu," tuturnya.
"Anda tanpa sadar mempelajari sosoknya, perilakunya, dan caranya menghadapi situasi. Ketika Anda menghabiskan banyak waktu bersama, biasanya kepribadian orang akan bersatu. Saya tak mau bilang saya punya kepribadian yang mirip Vale, namun jelas saya punya beberapa perilaku yang mirip berdasarkan karakternya," lanjut Morbidelli.
Valentino Rossi Punya Pikiran 'Tajam'
Rider Italia yang juga berdarah Brasil ini pun mengaku sangat kagum pada kecerdasan Rossi dalam menghadapi berbagai hal. Ini bahkan memengaruhi cara Morbidelli menghadapi kehidupan pribadinya, selalu mencoba mengatasi masalah dengan memikirkan kira-kira apa yang akan dilakukan Rossi jika berada dalam situasi serupa.
"Saya menghabiskan begitu banyak waktu bersamanya, dan saya sangat mengaguminya, sampai-sampai saya coba menghadapi berbagai situasi hidup dan olahraga seperti caranya menghadapi hal yang sama. Saya selalu bertanya, apa yang akan dilakukan Vale di situasi seperti ini? Karena ia selalu punya pikiran 'tajam' soal apa yang ia lakukan," tutupnya.
Musim depan, Rossi pun akan mendapatkan YZR-M1 spek pabrikan versi 2020 seperti Maverick Vinales dan Fabio Quartararo di Monster Energy Yamaha. Di lain sisi, meski sukses jadi runner up tahun ini, Morbidelli akan tetap menggunakan YZR-M1 versi 2019 seperti yang ia gunakan sepanjang 2020.
Sumber: Crashnet
Video: Ikut Jejak Ayah, Mick Schumacher Turun di Formula 1 2021
Baca Juga:
- 'Honda Perlakukan Valentino Rossi dengan Cara Terburuk'
- Takaaki Nakagami Heran Cal Crutchlow Tak Pelit Ilmu pada Rookie MotoGP
- Reli Sardinia dan KTM, Pintu Masuk Danilo Petrucci Menuju Reli Dakar
- Alex Briggs Sedih Batal Pensiun Bareng Valentino Rossi
- Corak Motor Ducati Milik Luca Marini Dipamerkan Lewat X-Factor
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 4 Desember 2020 17:25
'VR46 Seperti Orang Gila Promosikan Franco Morbidelli ke Tim-Tim Moto2'
-
Otomotif 4 Desember 2020 16:42
'Valentino Rossi Dapat Perangkat Baru 3 Balapan Setelah Vinales-Quartararo'
-
Otomotif 3 Desember 2020 16:18
-
Otomotif 3 Desember 2020 13:49
Suzuki Disponsori Monster, Tanda Tim Balap Valentino Rossi Mendekat?
-
Otomotif 3 Desember 2020 12:08
Jelang Gulf 12 Hours, Valentino Rossi-Luca Marini Uji Coba di Misano
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 18:11
-
Otomotif 20 Maret 2025 17:51
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...