
Bola.net - Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa mengaku senang bisa finis kedua di MotoGP Argentina, Minggu (27/4), meski sedikit menyesal tak bisa langsung melaju cepat selepas start.
Pedrosa sempat terjebak di dalam sekumpulan pebalap yang melaju ketat di lap pertama, hingga ia harus susah payah mengejar ketertinggalan dari Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.
"Sayang, saya tak bisa melaju cepat pada awal balapan. Setelah 'kekacauan' di lap pertama, saya terjebak di antara pebalap-pebalap lain. Tapi pada akhirnya saya bisa tampil kuat, meski butuh beberapa lap untuk menemukan ritme," ujarnya kepada MotoGP.com.
Pedrosa pun bersemangat menghadapi MotoGP Spanyol akhir pekan ini. "Saya menikmati balapan ini, tapi saya juga tidak terlalu suka, karena saya sendirian terlalu lama saat berada di posisi ketiga. Bagaimana pun, ini hasil baik. Kami akan kembali ke Jerez, lintasan yang saya suka," tutupnya. (mgp/kny)
Pedrosa sempat terjebak di dalam sekumpulan pebalap yang melaju ketat di lap pertama, hingga ia harus susah payah mengejar ketertinggalan dari Marc Marquez dan Jorge Lorenzo.
"Sayang, saya tak bisa melaju cepat pada awal balapan. Setelah 'kekacauan' di lap pertama, saya terjebak di antara pebalap-pebalap lain. Tapi pada akhirnya saya bisa tampil kuat, meski butuh beberapa lap untuk menemukan ritme," ujarnya kepada MotoGP.com.
Pedrosa pun bersemangat menghadapi MotoGP Spanyol akhir pekan ini. "Saya menikmati balapan ini, tapi saya juga tidak terlalu suka, karena saya sendirian terlalu lama saat berada di posisi ketiga. Bagaimana pun, ini hasil baik. Kami akan kembali ke Jerez, lintasan yang saya suka," tutupnya. (mgp/kny)
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 00:25
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 22:06
-
Liga Italia 24 Maret 2025 21:58
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:48
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:45
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:26
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...