Espargaro: Motor 'Open' Yamaha Lebih Baik Dari Honda

Espargaro: Motor 'Open' Yamaha Lebih Baik Dari Honda
Aleix Espargaro (c) GPOne.com
Bola.net - Pebalap baru Forward Yamaha, Aleix Espargaro yakin bahwa motor 'Open' FTR-Yamaha YZR-M1 lebih baik daripada 'Open' RCV1000R milik Honda.

Dalam uji coba Valencia, Spanyol pada 11-13 November lalu, Espargaro bahkan mencatatkan waktu 0.479 lebih cepat ketimbang Nicky Hayden, pebalap Aspar yang mengendarai RCV1000R.

"Di uji coba Valencia, kami telah melihat potensi FTR-Yamaha. Rasanya kami bisa menyamai, bahkan melebihi Honda," ujarnya. "Motor Honda adalah produk jadi, sementara tugas kami masih menumpuk untuk membangunnya. Tapi kami sudah mampu lebih cepat dari mereka."

Meski begitu, Espargaro yakin bahwa performa Yamaha dan Honda 'Open' harus ditinjau kembali di uji coba pramusim Sepang, Malaysia pada 4-6 Februari mendatang.

"Kami jelas punya potensi lebih besar. Banyak orang berkata bahwa saya salah memilih tim. Mereka bilang Honda lebih baik. Hanya waktu yang bisa menjawab. Yang bisa saya katakan saat ini adalah Yamaha dan Honda mampu tampil lebih baik dari perkiraan," pungkasnya. (mgp/kny)