
Bola.net - - CEO Ducati Motor Holding, Claudio Domenicali menyatakan bahwa pihaknya memiliki teknisi dan engineer terbaik di markas mereka yang berada di Borgo Panigale, Bologna, Italia dan siap memenuhi segala keinginan serta kebutuhan Jorge Lorenzo mulai MotoGP 2017.
Ducati sudah tak mencicipi gelar dunia sejak 2007 bersama Casey Stoner, dan terus mengalami penurunan performa, bahkan gagal bangkit bersama rider sekaliber Valentino Rossi. Meski begitu 'pabrikan merah' ini tak jera, dan masih berani menggaet pembalap top seperti Lorenzo.
"Kami cukup 'dewasa' untuk menggaet rider seperti Giorgio (panggilan akrab Lorenzo dari kru Ducati). Ia punya skill membalap yang luar biasa, namun ia juga harus beradaptasi dengan motor kami. Kami punya tim hebat di Bologna, yang siap memenuhi keinginannya. Jadi kami yakin bisa siap menghadapi Qatar," ujar Domenicali kepada Autosport.
Mengoleksi 10 podium yang dua di antaranya merupakan kemenangan tahun lalu, Domenicali pun optimis bisa menjalani musim 2017 lebih baik dan garang bersama Lorenzo. Menargetkan gelar dunia, Domenicali juga percaya diri Ducati akan punya peluang besar menang di seri pembuka nanti.
"Tentu kami ingin berkompetisi dan mencoba menang di Qatar. Kami menghadapi masa-masa sulit pada 2011 dan 2012, kami begitu menderita, namun kami mulai bangkit dengan progres yang baik dan kami tak pernah menyerah. Pertama-tama kami dekat dengan podium, dan akhirnya tahun lalu mulai kembali meraih kemenangan," pungkasnya.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Alex Marquez Tersinggung Dituduh Selalu Ngalah ke Marc Marquez, Merasa Tak Dihormati Sebagai Pembalap
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...