Ducati Incar Bastianini-Baldassarri untuk Diturunkan di MotoGP

Ducati Incar Bastianini-Baldassarri untuk Diturunkan di MotoGP
Pebalap Flexbox HP 40, Lorenzo Baldassarri (c) Pons Racing

Bola.net - Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti, menyatakan pihaknya telah mengamati beberapa pebalap Moto3 dan Moto2, yang kemungkinan nantinya akan mereka turunkan di MotoGP. Hal ini ia sampaikan kepada Motorsport.com.

Sejak tahun lalu, Ducati diketahui mengincar rider-rider muda untuk tim pabrikan mereka, dan dua kandidat utamanya saat ini adalah duet rider Pramac Racing, Jack Miller dan Francesco Bagnaia.

Jika Miller dan Bagnaia benar-benar turun di tim pabrikan dalam waktu dekat, maka Pramac sebagai tim junior juga pasti harus mencari rider-rider muda dari kelas yang lebih ringan untuk menggantikan keduanya.

1 dari 3 halaman

Enea Bastianini dan Lorenzo Baldassarri

View this post on Instagram

Ed è podio in Qatar💣🎉 finalmente il duro lavoro sta pagando 😜 grazie @italtransracingteam

A post shared by Bestia33 (@eneabastianini) on

"Kami telah mengikuti beberapa rider muda Italia sejak lama. Jelas Enea Bastianini merupakan salah satu rider yang kami amati, meski dalam beberapa tahun terakhir performanya belum mencapai harapan," ujar Ciabatti.

Saat ini Bastianini tengah turun di Moto2 bersama Italtrans Racing, dan Ducati juga tengah mengincar Lorenzo Baldassarri, yang tahun lalu nyaris bergabung dengan Reale Avintia Racing usai tiga kali menang pada awal 2019.

"Lorenzo Baldassarri tahun lalu menjalani awal musim yang spektakuler, namun kemudian hilang arah. Tahun ini, dalam satu-satunya balapan yang kami bisa tonton, di Qatar, ia bekerja dengan sangat baik," lanjut Ciabatti.

2 dari 3 halaman

Takkan Diturunkan di Tim Pabrikan

Meski begitu, Ciabatti menyatakan bahwa rider-rider muda Moto3 dan Moto2 yang diamati takkan jadi calon rider tim pabrikan Ducati pada 2021-2022, karena dua tempat tersebut hanya akan diperebutkan Miller, Bagnaia, Andrea Dovizioso, Danilo Petrucci, dan Johann Zarco.

"Kami selalu mengamati Moto2 dan Moto2, tapi saya yakin untuk 2021 dan 2022 kami hanya akan mengambil pilihan dari para rider yang saya sebutkan, meski kami belum ambil keputusan apa pun," pungkasnya.