
Bola.net - Sporting Director Ducati Corse, Paolo Ciabatti, tak memungkiri telah mengamati perkembangan Joe Roberts, pebalap muda Amerika Serikat yang saat ini turun di Moto2 bersama American Racing Team. Kepada Motorsport Total, Ciabatti pun mengakui Roberts sebagai rider bertalenta.
Roberts yang menjalani debut Moto2 secara penuh sejak 2018, tiba-tiba tampil menggebrak dalam pekan balap di Losail, Qatar, pada 6-8 Maret lalu, dengan dua kali mematahkan rekor lap tercepat Losail, yakni di sesi latihan bebas kedua (FP2) dan sesi kualifikasi.
Start dari pole, Roberts mampu melaju konsisten dan sangat tenang dalam memperebutkan kemenangan, meski akhirnya harus puas finis keempat. Talenta dan potensinya menjadi bintang masa depan pun kini tak bisa diremehkan lagi oleh seisi paddock MotoGP.
Advertisement
Berkebangsaan Amerika Serikat, Roberts pun bisa jadi aset besar bagi Ducati, karena Negeri Paman Sam merupakan pasar penting bagi pabrikan asal Bologna, Italia itu. Terlebih, mereka juga pernah menaungi Nicky Hayden dan Ben Spies di MotoGP, serta Ben Bostrom di WorldSBK.
Sudah Kenal Joe Roberts Sejak Lama
"Pasar Amerika penting untuk Ducati, dan kami punya hubungan spesial dengan rider Amerika. Kami pernah menaungi Hayden, Spies, dan Bostrom, yang jadi idola laki-laki dan perempuan di WorldSBK pada awal 2000an karena punya karakter menawan," ujar Ciabatti.
Ciabatti pun mengaku sudah mengenal Roberts sejak lama, setelah 4-5 lalu saling diperkenalkan oleh seorang kawan yang juga pencari bakat. Ciabatti juga berteman baik dengan bos American Racing Team, Eitan Butbul, yang kerap meminta saran darinya. Atas alasan ini pula Ciabatti sedikit banyak ikut mencermati karier Roberts.
"Tahun lalu Joe telah belajar bahwa ia tak bisa mencapai ekspektasi karena berbagi garasi dengan Iker Lecuona, yang tampil baik. Tahun lalu mereka juga bermasalah dengan KTM. Jadi saya senang ia berubah jadi lebih baik seperti yang kita lihat di Qatar. Ia sangat bertalenta," ungkapnya.
Pentingnya Peran John Hopkins
Ciabatti juga meyakini bahwa sosok John Hopkins, mantan pebalap MotoGP dan WorldSBK yang juga berasal dari Amerika Serikat, sebagai pelatih balap American Racing Team telah memberi dukungan moral untuk Roberts hingga motivasinya terlecut tinggi.
"Kedatangan John sebagai pelatih, ditambah fakta bahwa tim mereka kini punya satu tahun pengalaman dan kini pakai Kalex, telah membantu Joe menunjukkan kemampuannya. Ia sangat kuat di semua uji coba, dan mengonfirmasinya dalam balapan," tutur Ciabatti.
Pria asal Italia ini pun yakin Roberts bisa meraih lebih banyak hasil baik di masa depan. "Saya rasa kini ia jauh lebih dewasa, dan punya motor yang membantunya berkompetisi di depan. Jadi ia punya kondisi di mana ia bisa membuktikan talentanya," pungkasnya.
Video: Pembangunan Sirkuit MotoGP Indonesia 2021 di Mandalika
Baca Juga:
- Jorge Lorenzo Cari Seri MotoGP Lain untuk Jalani Wildcard
- Luca Marini: Valentino Rossi Hanya Akan Pensiun Saat Sudah Siap
- Aleix Espargaro Akui Nyaris Bela Tim Pabrikan Ducati di MotoGP 2015
- Maverick Vinales, Rider MotoGP yang Pernah Jadi 'Anak Buah' Paris Hilton
- Jorge Lorenzo: Saya Bisa Juara Dunia Lagi, Tapi Saya Ogah!
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 13 April 2020 11:05
Para Rider Ketagihan, Dorna Bakal Gelar Balapan Virtual Moto2-Moto3
-
Otomotif 11 April 2020 11:47
Ducati Incar Bastianini-Baldassarri untuk Diturunkan di MotoGP
-
Otomotif 9 April 2020 17:10
Dorna: Pembatalan MotoGP-WorldSBK 2020 Akan Jadi Opsi Terakhir
-
Otomotif 9 April 2020 11:00
Razlan Razali Lepas Jabatan CEO Sepang, Fokus Urus Tim MotoGP
-
Otomotif 8 April 2020 09:50
'Sulit Gelar MotoGP Tanpa Vaksin, 2020 Bisa Dibatalkan Total'
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...