Ducati Bertekad Pertahankan Dovizioso-Iannone

Ducati Bertekad Pertahankan Dovizioso-Iannone
Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone (c) AFP
Bola.net - General Manager Ducati Corse, Luigi 'Gigi' Dall'Igna ingin mempertahankan Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone di MotoGP musim depan, demikian yang ia katakan kepada MotoGP.com.

Kontrak Dovizioso dengan Ducati akan habis akhir tahun ini, begitu pula Iannone dengan Pramac Ducati. Keduanya merupakan nama yang santer diperkirakan akan hijrah ke Suzuki.

"Sejak awal tahun ini, Dovi dan Andrea telah menjadi kunci pengembangan proyek kami. Mereka telah memberikan banyak kontribusi. Saya jelas ingin keduanya bertahan dengan kami tahun depan," ujar Dall'Igna.

Saat ini, Dovizioso yang meraih podium di Austin, berada di peringkat keempat pada klasemen pebalap dengan 53 poin. Sementara itu, Iannone berada di peringkat ke-11 dengan 25 poin. (mgp/kny)