
Bola.net - - Manajer Tim Ducati Corse, Davide Tardozzi menyatakan bahwa bersama Jorge Lorenzo, pihaknya menargetkan gelar dunia MotoGP 2018. Dalam wawancaranya dengan GPOne baru-baru ini, Tardozzi menyatakan bahwa mereka harus mematok target tinggi bersamanya.
Menargetkan gelar pada tahun 2018 dinilai lebih realistis ketimbang berhasrat langsung membidik gelar tahun ini, mengingat Desmosedici GP17 masih harus disempurnakan lagi, meski GP16 sudah berhasil meraih dua kemenangan tahun lalu.
Menurut Tardozzi, Lorenzo merupakan kunci dari segala halangan mereka. "Ketika sebuah pabrikan mengontrak tiga kali juara dunia MotoGP, tentu Anda tak bisa menutup-nutupi hasrat. Target kami adalah meraih gelar dunia pada 2018," ujar eks manajer tim Ducati WorldSBK ini.
Pria asal Italia ini pun meyakini Yamaha dan Honda masih akan menjadi rival utama mereka tahun ini. Tardozzi juga menyatakan pihaknya akan terus mengamati gerak-gerik eks rider mereka, Andrea Iannone yang kini membela Suzuki Ecstar.
"Kini Yamaha dan Honda masing-masing punya satu juara dunia MotoGP, dan mereka telah menunjukkan kemampuan mereka. Suzuki kini juga punya Andrea, pembalap yang sangat kami hormati," pungkas Tardozzi.
Advertisement
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Lempar Pujian Selangit Usai MotoGP Argentina, Gigi Dall'Igna Sebut Marc Marquez Pembalap Cerdas
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
- Eks Bos Petronas Yamaha Sebut MotoGP Berubah dari 'Ducati Cup' Jadi 'Marquez Championship'
- Gigi Dall'Igna Soal Gosip Marc Marquez Tolak 100 Juta Euro dari Honda: Dia Ingin Menang, Uang Bukan Masalah
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...