Ducati: Bareng Lorenzo, Target Gelar Dunia 2018

Ducati: Bareng Lorenzo, Target Gelar Dunia 2018
Jorge Lorenzo dan Cristian Gabbarini (c) MotoBlog

Bola.net - - Manajer Tim Ducati Corse, Davide Tardozzi menyatakan bahwa bersama Jorge Lorenzo, pihaknya menargetkan gelar dunia MotoGP 2018. Dalam wawancaranya dengan GPOne baru-baru ini, Tardozzi menyatakan bahwa mereka harus mematok target tinggi bersamanya.

Menargetkan gelar pada tahun 2018 dinilai lebih realistis ketimbang berhasrat langsung membidik gelar tahun ini, mengingat Desmosedici GP17 masih harus disempurnakan lagi, meski GP16 sudah berhasil meraih dua kemenangan tahun lalu.

Menurut Tardozzi, Lorenzo merupakan kunci dari segala halangan mereka. "Ketika sebuah pabrikan mengontrak tiga kali juara dunia MotoGP, tentu Anda tak bisa menutup-nutupi hasrat. Target kami adalah meraih gelar dunia pada 2018," ujar eks manajer tim Ducati WorldSBK ini.

Pria asal Italia ini pun meyakini Yamaha dan Honda masih akan menjadi rival utama mereka tahun ini. Tardozzi juga menyatakan pihaknya akan terus mengamati gerak-gerik eks rider mereka, Andrea Iannone yang kini membela Suzuki Ecstar.

"Kini Yamaha dan Honda masing-masing punya satu juara dunia MotoGP, dan mereka telah menunjukkan kemampuan mereka. Suzuki kini juga punya Andrea, pembalap yang sangat kami hormati," pungkas Tardozzi.