Dovizioso Senang Crutchlow ke Ducati

Dovizioso Senang Crutchlow ke Ducati
Andrea Dovizioso (c) MotoGP.com
Bola.net - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso mengaku senang Cal Crutchlow memutuskan hijrah dari Monster Yamaha Tech 3 ke timnya tahun depan. Dengan ini, pria yang akrab disapa Dovi itu akan berpisah dengan rekan setimnya saat ini, Nicky Hayden.

"Nicky merupakan rekan setim yang baik dan kami mengalami beberapa pertarungan yang seru hingga kini. Ia orang yang baik," ujar Dovi mengenai juara dunia MotoGP 2006 tersebut.

Di sisi lain, Dovizioso dan Crutchlow sejatinya sudah pernah bertandem di Tech 3 pada musim 2012. Mereka pun berhasil membuat tim asal Prancis tersebut menjadi tim satelit terbaik kala itu.

"Saya bahagia untuk Cal, kami punya hubungan baik. Tahun ini ia mengalami progres positif dan ia akan lebih kuat tahun depan. Saya senang atas keputusannya. Saya sudah berbincang dengannya dan ia bersemangat menghadapi musim depan," pungkas The Little Dragon. [initial]

Sumber: Crash.net (cn/kny)