Dovizioso Pede Bisa Kompetitif di MotoGP Qatar

Dovizioso Pede Bisa Kompetitif di MotoGP Qatar
Andrea Dovizioso (c) Ducati
Bola.net - Pebalap tim Ducati, Andrea Dovizioso yakin dirinya dan Desmosedici GP15 bisa tampil kompetitif pada seri pembuka MotoGP 2015 di Sirkuit Losail, Qatar pada 26-29 Maret nanti. Pasalnya ia mampu berkuasa di uji coba pramusim di tempat yang sama.

Ducati menguasai dua hari pertama uji coba di Qatar, meski hujan membatalkan hari ketiga uji coba pada Senin malam (16/3). Dengan catatan 1 menit 54,907 detik, Dovizioso pun sukses menduduki posisi terpuncak dalam daftar kombinasi catatan waktu.

"Kami sangat puas atas hasil uji coba pada dua hari pertama di Qatar karena kami selalu cepat baik di atas ban baru atau lama. Sayang sekali kami tak bisa melanjutkan uji coba di hari ketiga, padahal kami harus meraih lebih banyak data," ujarnya melalui situs resmi tim.

Dovizioso pun memulai musim ini dengan kepuasan atas performa GP15. "Hasilnya begitu positif dan sepertinya kami bisa kompetitif saat balapan nanti. Terima kasih kepada tim saya dan semua orang di Ducati Corse yang telah bekerja keras!" tutupnya. (duc/kny)