Dovizioso Akui 'Agak' Diuntungkan Insiden Marquez

Dovizioso Akui 'Agak' Diuntungkan Insiden Marquez
Andrea Dovizioso (c) AFP
Bola.net - Pebalap tim pabrikan Ducati, Andrea Dovizioso tak malu mengakui bahwa finis kedua yang ia raih di MotoGP Argentina akhir pekan lalu merupakan durian runtuh berkat terjatuhnya pebalap Repsol Honda, Marc Marquez pada dua lap sebelum finis.

Marquez yang sempat memimpin empat detik, terkejar oleh Valentino Rossi dan keduanya sempat bersenggolan. Marquez terjatuh dan gagal finis, membuat Dovizioso naik satu posisi dan sukses merebut podium.

"Finis kedua kali ini tidak murni dari kami sendiri, namun tetap membuktikan bahwa Ducati sudah melaju cepat, dan ini merupakan peningkatan signifikan. Padahal sirkuit ini bukan sirkuit kami dan lebih cocok untuk Yamaha," ujarnya kepada La Gazzetta dello Sport.

Meski begitu, Dovizioso mengaku Ducati masih punya tugas menumpuk karena tak segera meraih kemenangan. "Kami punya beberapa masalah kecil, tapi sekecil apapun dampaknya akan besar. Bagaimanapun kami tidak tertinggal terlalu jauh," tutup DesmoDovi. [initial]

 (lgs/kny)