Doni Tata Pradita Latihan Bareng Marco Melandri di Italia

Doni Tata Pradita Latihan Bareng Marco Melandri di Italia
Doni Tata Pradita (c) Gresini Racing
Bola.net - Pebalap nasional yang membela Tim Federal Oil Gresini Moto2, Doni Tata Pradita berlatih dengan pebalap BMW Motorrad Goldbet World Superbike (WSBK) sekaligus mantan pebalap MotoGP, Marco Melandri di Italia, Minggu (8/9).

Doni pun mengunggah fotonya yang tengah berlatih sepeda dengan Melandri di akun Twitter resminya, @DoniTata7. "Menjalani latihan dengan baik hari ini, selama tiga jam di atas sepeda bersama @MarcoMelandri33 dan @VisaComm #graziemille," tulis Doni.

Doni Tata Pradita (depan) dan Marco Melandri (putih). (c) istDoni Tata Pradita (depan) dan Marco Melandri (putih). (c) ist

Doni yang berada di peringkat ke-31 pada klasemen sementara pebalap Moto2 tanpa poin, akan kembali beraksi di Moto2 San Marino akhir pekan ini.

Sementara Melandri yang ada di peringkat ketiga pada klasemen sementara pebalap WSBK dengan 257 poin, akan menjalani balapan di WSBK Turki juga pada tanggal 15 September.  (bola/kny)