Diizinkan Pergi, Marc Marquez: Terima Kasih atas Perjalanan Hebat Ini, Honda!

Diizinkan Pergi, Marc Marquez: Terima Kasih atas Perjalanan Hebat Ini, Honda!
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (c) Honda Racing Corporation

Bola.net - Setelah dipastikan berpisah di MotoGP 2024 mendatang, Marc Marquez menggunakan media sosial untuk berterima kasih atas jasa-jasa Repsol Honda selama ia berkarier di kelas para raja pada Rabu (4/10/2023).

Marquez memang sudah resmi diumumkan akan meninggalkan struktur Honda Racing Corporation (HRC) usai 11 tahun berkolaborasi di MotoGP. Keputusan ini pun diakui kedua belah pihak disepakati bersama demi kebaikan bersama pula.

Kontrak terkini Marquez dengan HRC sejatinya baru akan habis pada akhir musim depan. Namun, usai tahun-tahun yang berat, terutama keterpurukan performa RC213V musim ini, Marquez makin ingin hengkang ke pabrikan dan tim lain.

1 dari 2 halaman

Bisa Reuni dengan Sang Adik di Gresini-Ducati

Bisa Reuni dengan Sang Adik di Gresini-Ducati

Alex Marquez dan Marc Marquez (c) Honda Racing Corporation

Kabarnya, Marquez akan pindah ke Ducati lewat Gresini Racing, walau belum ada pengumuman resmi dari skuad Italia itu. Di sana, Marquez bisa kembali bertandem dengan sang adik, Alex Marquez, tetapi hanya akan mendapatkan motor lama alias Desmosedici GP23.

Lewat berbagai media sosial, termasuk Instagram dan X, sang delapan kali juara dunia pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada HRC dan Repsol Honda, yang telah membantunya menyabet deretan prestasi mentereng, termasuk enam gelar dunia MotoGP.

2 dari 2 halaman

Pernyataan Resmi Marc Marquez via X

Pernyataan Resmi Marc Marquez via X

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (c) Honda Racing Corporation

"TERIMA KASIH atas perjalanan hebat ini! 11 tahun bersama. Kita berbagi momen-momen tak terlupakan: 6 gelar dunia, 5 Triple Crown, 59 kemenangan, 101 podium, dan 64 pole.

"Kerja keras, semangat, dan kekompakan yang kita bangun bersama selama bertahun-tahun. Tawa, tangis, bahagia, momen sulit, tetapi yang paling penting: hubungan yang unik dan takkan terulang.

"BERPISAH, TETAPI SELALU BERSAMA!"

Sumber: X/MarcMarquez93